Lama Baca 4 Menit

Pro-Kontra Orang Tua Murid, Youtuber Li Ziqi Dalam Soal Ujian

07 July 2020, 18:52 WIB

Pro-Kontra Orang Tua Murid, Youtuber Li Ziqi Dalam Soal Ujian-Image-1

Li Ziqi, Youtuber Terkenal Tiongkok - Image from Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami

Beijing, Bolong.id – Youtuber terkenal Tiongkok, Li Ziqi (李子柒) jadi bahan diskusi hangat di antara orang tua siswa sekolah di Distrik Haishu, Ningbo, Provinsi Zhejiang. Bahkan, pro-kontra di media sosial. 

Itu terjadi setelah seorang guru kelas 6 sekolah dasar di Zhejiang menggunakan kehidupan Li Ziqi (李子柒) untuk merumuskan pertanyaan di atas kertas ujian akhir.

Qianjiang Evening News melaporkan, pertanyaan dalam soal ujian yang menjadi kontroversi itu terdapat di bagian membaca dan memahami soal cerita. 

Dimana cerita tentang kehidupan Yuan Longping (袁隆平), seorang ahli agronomi Tiongkok yang terkenal; Lei Haiwei (雷海为), pemenang Kompetisi Puisi Tiongkok; dan Li Ziqi (李子柒), seorang Youtuber Tiongkok yang terkenal disebut dalam mata pelajaran.

Guru meminta para siswa untuk memilih satu dari tiga gambar mereka tersebut dan menjelaskan mengapa memilih mereka. Di bagian bawah kertas ujian itu juga disajikan informasi akun online Li Ziqi (李子柒) dan jumlah pengikutnya di media sosial.

Dilansir dari CGTN, masalah itu telah dipasang di sistem papan buletin Tiongkok oleh seorang orang tua murid yang merasa keberatan dan tidak terima atas pencantuman Li Ziqi (李子柒) beserta informasi jumlah penggemarnya dalam soal ujian. 

Beberapa orang tua mempertanyakan apakah pantas untuk memasukkan selebritis internet dalam ujian, yang disampaikan kepada otoritas pendidikan. 

Banyak netizen mendukung keraguan para orang tua murid itu dan berkomentar dengan mempertanyakan apakah guru yang mengajukan pertanyan tidak dapat memilih seseorang selain selebritis internet untuk mewakili budaya tradisional Tiongkok. 

Netizen lain pun menimpali dengan bertanya mengapa selebritis internet dipilih ketika banyak tokoh besar dalam sejarah Tiongkok.

Sementara ada juga netizen yang mendukung cara pertanyaan ujian tersebut untuk membuat siswa sekolah dasar mengikuti perkembangan zaman. 

Mereka menilai bahwa Li Ziqi (李子柒) membawa nilai-nilai yang benar karena konten video miliknya mengekspor budaya tradisional Tiongkok. 

Untuk meyakinkan para orang tua, Zhu Zifan (朱子凡), Direktur Departemen Pendidikan Distrik Haishu, menjelaskan bahwa mencantumkan youtuber Li Ziqi (李子柒) dalam soal ujian adalah upaya untuk mengikuti praktik ujian masuk perguruan tinggi dan sekolah menengah saat ini, karena mengandung banyak topik sosial. 

Seorang guru di distrik itu juga menyarankan agar para siswa harus berpikir terbuka dan mereka harus mendapatkan informasi dari berita dan masalah sosial.  

Li Ziqi (李子柒), yang tinggal di sebuah pedesaan indah di Provinsi Sichuan, Tiongkok barat daya, telah memulai karirnya sebagai youtuber sejak tahun 2016 silam. Konten Youtube-nya berisi video yang memperkenalkan gaya hidup pedesaan dan budaya tradisional Tiongkok. 

Dalam setiap videonya, Li Ziqi(李子柒) menunjukkan bagaimana dia menikmati kehidupannya yang indah dengan neneknya, membuat kerajinan tangan, dan berbagi proses membuat masakan Tiongkok, dari mulai menanam, memanen, hingga mengolah bahan dasar menjadi masakan lezat. Saat ini, Li Ziqi(李子柒) telah memiliki 11,1 juta pengikut di akun Youtube miliknya. (*)