Lama Baca 2 Menit

Menilik kunjungan dubes Nepal ke Gua Mogao, situs warisan dunia yang gambarkan sejarah Jalur Sutra

10 June 2024, 11:04 WIB

JUDUL: Menilik kunjungan dubes Nepal ke Gua Mogao, situs warisan dunia yang gambarkan sejarah Jalur Sutra

SHOOTING TIME: 8 Juni 2024

DATELINE: 10 Juni 2024

DURASI: 00:01:31

LOKASI: LANZHOU, China

KATEGORI: BUDAYA


SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan kegiatan para utusan dari 20 lebih negara yang berkunjung ke Gua Mogao

2. Sambutan (Bahasa Inggris): BISHNU PUKAR SHRESTHA, Duta Besar Nepal untuk China

3. Berbagai cuplikan pemandangan Dunhuang


STORYLINE:

Dalam beberapa hari terakhir, para utusan dari 20 lebih negara menikmati sajian budaya yang unik di Kompleks Gua Mogao, yang merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO, dalam kunjungan mereka ke Provinsi Gansu di China barat laut.

Budaya khas dari Jalur Sutra tergambar dengan sangat baik di Gua Mogao, Situs Warisan Dunia UNESCO di Dunhuang.

Berasal dari abad keempat, situs ini memiliki 735 gua yang terpahat di sebuah tebing.

SOUNDBITE (Bahasa Inggris): BISHNU PUKAR SHRESTHA, Duta Besar Nepal untuk China

"Semua yang bisa kita lihat di gua-gua ini sangat mengesankan. Tempat ini juga menyimpan budaya dari berbagai belahan dunia. Karena di Jalur Sutra pada saat itu, orang-orang biasanya datang melalui daerah Dunhuang sebagai pelancong atau pedagang.

Konsep Inisiatif Sabuk dan Jalur Sutra berarti China akan tetap terbuka, dan masyarakat serta budaya dari seluruh dunia akan datang ke China untuk berkunjung, dan masyarakat China akan mempelajari hal-hal baru yang telah berkembang di dunia yang luas ini."


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Lanzhou, China.

(XHTV)