Lama Baca 2 Menit

Provinsi di Dataran Tinggi Tiongkok Alami Kekeringan Terburuk Dalam 10 Tahun Terakhir

17 April 2020, 17:51 WIB

Provinsi di Dataran Tinggi Tiongkok Alami Kekeringan Terburuk Dalam 10 Tahun Terakhir-Image-1

Provinsi Yunnan di Tiongkok Alami Kekeringan Terburuk - Image from gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami

Provinsi Yunnan, yang terletak di dataran tinggi, barat daya Tiongkok, telah mengalami kekeringan terburuk dalam 10 tahun. Pemerintahan setempat, pada tanggal 17 April 2020, memperkirakan bahwa sekitar 1,5 juta orang terkena dampak dalam musibah ini.

Menurut departemen pemeliharaan air provinsi pada hari Rabu, 14 April 2020, total 1,48 juta orang dan 417,3 ratus hewan ternak menghadapi kekurangan air minum, dan seluas 306.667 hektar tanaman rusak. Sekitar 100 sungai di provinsi Yunnan terputus, 180 waduk mengering, dan persediaan air di 140 sumur irigasi tidak mencukupi.

Terletak di Dataran Tinggi Yunnan-Guizhou, provinsi Yunnan mengalami curah hujan yang tidak merata dan lebih sedikit tahun ini. Kekeringan diperkirakan akan berlanjut hingga musim hujan di awal musim panas.

Provinsi tersebut menggelontorkan 546 juta yuan (sekitar 1,2 triliun rupiah) dana bantuan kekeringan, memobilisasi 1,13 juta orang dan 131,1 ratus kendaraan bermuatan air untuk mengairi lahan pertanian dan menyediakan air minum bagi manusia dan ternak yang kehausan.