
"Integrasi antarmoda dan beragam aksesibilitas, dihadirkan untuk memberikan kemudahan pada masyarakat. Kemudahan calon penumpang ada prioritas," katanya.
"Kami coba hadirkan berbagai kemudahan bagi masyarakat, untuk menjangkau layanan kereta cepat," ujarnya
Ditemui di Bandung, kemarin, Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, mengatakan infrastruktur KCJB saat ini terus berproses.
Bahkan, dalam beberapa kali ujicoba, kereta cepat itu sudah dapat melaju dengan stabil pada kecepatan 350 kilometer/jam.
"Saya naik sih sudah bagus, dengan kecepatan mencapai 350 itu bagus, sangat bagus dan tidak goyang," katanya.
Terkait dengan agenda lain Jokowi selama di Bandung, hari ini, Bey mengaku belum mengetahuinya secara pasti. “Belum ada update tapi kenyataannya kereta berkecepatan tinggi akan tiba besok,” ujarnya. (lutfi un mauludin/nazmi abdurrahman).
Advertisement