Lama Baca 2 Menit

Provinsi di China Rela Beri Cuti Hamil dan Dibayar Demi Dorong Warganya Punya Anak

05 November 2021, 11:06 WIB

Provinsi di China Rela Beri Cuti Hamil dan Dibayar Demi Dorong Warganya Punya Anak-Image-1

Dorong Warga Punya Anak, Provinsi di Tiongkok Siap Beri Cuti Hamil dan Dibayar - Image from wowkeren.com

Bolong.id - Meski sudah menjadi hal yang sangat umum bahwa Tiongkok merupakan salah satu dari lima negara yang memiliki jumlah penduduk yang relatif tinggi. Namun nyatanya masih ada bagian dari negara Tiongkok yang berkutat dengan angka kelahiran atau memiliki angka kelahiran yang kecil. Hingga, Sebuah provinsi yang terletak di barat Laut Tiongkok tengah berupaya untuk mendorong pasangan muda agar segera memiliki anak.

Dilansir dalam sohu.com pada (04/11/2021), pemerintah daerah setempat sedang mempertimbangkan rencana untuk menambah durasi cuti hamil yang dibayar hingga menjadi hampir satu tahun. Provinsi Shanxi saat ini masih mencari hal yang dapat mengizinkan tambahan cuti hingga setengah tahun.

Selain itu, pemerintah daerah Shanxi, Sichuan, Jiangxi, Guizhou, dan beberapa provinsi lainnya juga tengah mempertimbangkan hal yang dapat menambah durasi cuti hamil, ada juga yang sedang mempertimbangkan menambah cuti menjadi 30 hari bagi kehamilan untuk anak ke-3. Hal ini juga sejalan dengan kebijakan pemerintah pusat mengenai dibolehkannya memiliki anak hingga 3 orang. Kebijakan ini dibuat dengan alasan adanya penurunan dalam angka kelahiran.

Kebijakan mengenai perpanjang cuti tersebut juga sudah banyak dilakukan di berbagai negara dan beberapa wilayah di Tiongkok.(*)


Informasi Seputar Tiongkok