Lama Baca 4 Menit

Sekilas Tentang Marga Xu (许) dan Tokoh Penyandangnya

21 March 2021, 10:34 WIB

Sekilas Tentang Marga Xu (许) dan Tokoh Penyandangnya-Image-1

Tokoh dengan Marga Xu - Image from Bolong.id

Bolong.id - Marga Xu (许) menempati urutan ke-20 dalam "Seratus Nama Keluarga". Peringkat ke-28 di daftar nama keluarga pada tahun 2007, dengan populasi sekitar 8.8944.000, terhitung sekitar 0,56% dari total populasi Tiongkok. Menurut data dari Biro Statistik Nasional pada tahun 2014, marga Xu (许) berada di peringkat ke-26 dalam daftar nama keluarga. Xu (许) berarti mengizinkan, atau berjanji.

Sejarah

Marga Xu (许) memiliki banyak teori tentang asal-muasalnya. Yang paling kredibel menyatakan bahwa nama keluarga Xu berasal dari negara feodal Xu (许) di daerah Xuchang pada masa Dinasti Zhou (sekarang dikenal sebagai Distrik Jian'an). 

Sekitar abad ke-11 SM, Kaisar Zhou Wu Wang (周武王) mengalahkan Kaisar Shang Zhou Wang (商纣王) dan mendirikan Dinasti Zhou (周朝). Kaisar Zhou Wu Wang kemudian membagikan sebagian wilayah menjadi negara-negara bagian kepada kepada orang-orang yang berjasa kepadanya. Diantaranya adalah Keturunan Si Yue Bo Yi (四岳伯夷) yang bernama Jiang Wen Shu (姜文叔) mendapatkan Wilayah Xu (许). Karena Jiang Wen Shu adalah kepala negara Xu (许), maka Jiang Wen Shu kemudian dipanggil dengan sebutan Xu Wen Shu (许文叔). 

Keluarganya kemudian menggunakan Xu (许) sebagai marga. Banyak Sejarahwan yang beranggapan bahwa Si Yue Bo Yi (四岳伯夷) dan Xu You (许由) adalah orang yang sama.

Teori selanjutnya, menyatakan bahwa marga Xu (许) sudah ada lebih awal dari dongeng XuYou (许由), seorang bijak di zaman Kaisar Yao yang legendaris, jangan disamakan dengan Xu You (许 佑) lainnya yang merupakan seorang ahli strategi militer dari panglima perang Yuan Shao selama periode Dinasti Han akhir. 

Keturunan Xu (许) menggunakan nama belakang dari leluhur mereka yang terkenal, dan menetapkan Xu (许) sebagai nama keluarga. Kemudian dalam sejarah Tiongkok kuno, ia menjadi populer di kalangan cendekiawan dan Xuyou (许由) dianggap sebagai nenek moyang.

Penyebutan Marga Xu (许)

Dalam bahasa Kanton, Xu (许) disebut Heoi Hui, Hoi atau Hooi dan Heui dalam Romanisasi Yale. Dalam bahasa Hokkien, disebut Kho. Di Teochew, dieja sebagai Koh, Khoh, Khor, Khaw atau Ko. Di Fuzhou disebut Hii atau Hee. Dalam Bahasa Indonesia Marga Xu biasanya dieja Kho, Khouw, Khoe dan menjadi Kosasih, Komar, Kurnia, Kusnadi, Kholil, Kusumo, Komara, Koeswandi, Kodinata.

Dalam bahasa Jepang, Xu (许) diterjemahkan menjadi Yurusu, Bakari, atau Moto, dan dalam Sino-Jepang sebagai Kyo atau Ko. Dalam bahasa Korea, Xu (许) adalah Heo (허). Dalam bahasa Vietnam modern, karakter Xu diubah menjadi Hứa. 

Tokoh

Xu Jingcheng (許景澄), Diplomat Tiongkok dan politikus pada masa Dinasti Qing

Lady Xu Mu (許穆夫人), Penyair wanita pertama yang tercatat dalam sejarah Tiongkok

Xu Xuanping (許宣平), Pertapa dan penyair Tao dari Dinasti Tang 

Vivienne Shue (許慧文), Sinolog asal Amerika

Xu Wei Zhou(许魏洲), Penyanyi dan actor asal Tiongkok

Greg Hsu (許光漢), juga dikenal sebagai Greg Han atau Hsu Kuang-han, Model dan aktor asal Taiwan

Andy Hui, (許志安), Penyanyi dan aktor asal Hong Kong

Xu Jiaqi (许佳琪),Penyanyi, rapper, dan aktris asal Tiongkok. Agggota SNH48 dan THE9

Xu Kai (许凯), Model dan aktor asal Tiongkok