Lama Baca 2 Menit

Lagi! Akun Twitter Pemerintah China Diblokir!

13 April 2021, 12:15 WIB

Lagi! Akun Twitter Pemerintah China Diblokir!-Image-1

Akun Twitter Konsulat Jenderal Tiongkok Diblokir - Image from Huanqiu

Bolong.id - Akun sosial @ChinaConSydney dari Konsulat Jenderal Tiongkok di Sydney tiba-tiba diblokir oleh platform Twitter hari ini. 

Konten sebelumnya  yang diposting oleh akun ini juga sudah tidak terlihat. Saat ini, Twitter belum memberikan alasan mengapa mereka memblokir akun tersebut dan hanya mengatakan bahwa akun tersebut melanggar aturan Twitter.

Lagi! Akun Twitter Pemerintah China Diblokir!-Image-2

Sebelum akun diblokir - Image from Huanqiu

Situs resmi Konsulat Jenderal Tiongkok di Sydney belum memberi informasi terkait masalah tersebut. 

Dilansir dari Huanqiu pada Senin (12/4/2021), berita terbaru di situs resminya pada 8 April, Konsul Jenderal Zhou Limin menghadiri upacara penanaman pohon untuk memperingati hubungan antara Provinsi Guangdong, Tiongkok dan New South Wales, Australia.

Perlu disebutkan bahwa ini bukan pertama kalinya akun milik Tiongkok diblokir oleh perusahaan media sosial yang berkantor pusat di Amerika Serikat itu. 

Pada Januari tahun ini, Twitter juga memblokir akun sosial resmi Kedutaan Besar Tiongkok di Amerika Serikat. Sebelumnya, Kedutaan Besar Tiongkok di Amerika Serikat sempat mengeluarkan klarifikasi soal rumor Xinjiang yang dibuat-buat oleh media dan pemerintah Barat.

Lagi! Akun Twitter Pemerintah China Diblokir!-Image-3

Klarifikasi soal rumor Xinjiang di situs resmi - Image from Huanqiu

Secara kebetulan, kedutaan dan konsulat Tiongkok di Australia juga menerbitkan konten yang menyangkal rumor Xinjiang yang dibuat-buat oleh Barat dan mengklarifikasi fakta di Xinjiang melalui saluran offline dan online. 

Konten ini menimbulkan kejengkelan beberapa kekuatan anti-China di Australia dan Barat, dan bahkan meminta pemerintah Australia untuk memblokir informasi ini. (*)