Lama Baca 1 Menit

Jasa Penerbangan China Pulih di Januari 2023

17 February 2023, 12:09 WIB

Jasa Penerbangan China Pulih di Januari 2023-Image-1
Ilustrasi penerbangan di China

Beijing, Bolong.id - Jasa penerbangan Tiongkok pulih. Lebih dari 39,77 juta penerbangan di Januari 2023. naik 34,8 persen YoY,. Atau melonjak 74,5 persen dibanding periode yang sama di 2019.

Dilansir dari 人民网 pada Kamis (16/02/23), itu dikatakan Wu Shijie, pejabat Administrasi Penerbangan Sipil Tiongkok, di konferensi pers pada Kamis (16/2/2023).

Dijelaskan, selama 40 hari perjalanan Festival Musim Semi 2023, yang berakhir Rabu (10/2/2023), tercatat 55,23 juta perjalanan penumpang udara. 

Jumlah perjalanan penumpang harian mencapai rata-rata 1,38 juta, melonjak 39 persen dari kesibukan perjalanan yang sama pada tahun 2022 dan meningkat 76 persen dari tingkat pra-epidemi.

Itu tak lepas dai kebijakan pemerintah yang menghapus pembatasan gerak orang sejak 8 Januari 2023. Sehingga, maskapai Tiongkok yang semula lesu, kini bangkit lagi. (*)