Beijing, Bolong.id - Dalam feng shui, interior rumah harus diperhatikan. Jika ada tanaman hias, harus diperhatikan corak dan manfaatnya.
Bambu keberuntungan
Tanaman bambu keberuntungan atau disebut juga Dracaena Sanderiana adalah tanaman yang bentuknya menyerupai bambu tetapi berukuran kecil dan dapat ditanam di pot.
Tanaman hias ini dipercaya dapat membawa keberuntungan, kebahagiaan, dan kemakmuran bagi pemiliknya. Jumlah batang pada tanaman ini juga berpengaruh pada keberuntungan pemiliknya.
Peace lily
Menurut feng shui, peace lily juga dianggap sebagai salah satu tanaman pembawa keberuntungan. Selain itu, tanaman ini juga dapat mempercantik ruangan dan menyaring banyak polutan di udara dalam rumah.
Snake plant
Snake plant atau dikenal juga dengan sebutan tanaman lidah mertua adalah tanaman keberuntungan dan pembawa rezeki.
Tanaman ini dapat menyerap racun dan mengurangi alergen yang ada di udara. Tanaman lidah buaya dapat tumbuh dengan baik di dalam maupun luar ruangan. (*)
Informasi Seputar Tiongkok
Advertisement