Fujian, Bolong.Id - Topan Haikui, topan ke-11 tahun ini, melanda wilayah pesisir Provinsi Fujian dan Provinsi Guangdong, Tiongkok,Selasa (05/09).
Dilansir dari CGTN, Selasa (05/09/2023) topan tersebut mendarat di wilayah pesisir Kabupaten Dongshan di Fujian sekitar pukul 05.20 dan Kabupaten Raoping di Guangdong sekitar pukul 06.45.
Topan tersebut membawa angin kencang dengan kecepatan hingga 20 dan 18 meter per detik di dekat pusatnya, menurut observatorium meteorologi Fujian dan Guangdong.
Haikui diperkirakan akan bergerak ke arah barat dengan kecepatan 10 hingga 15 km per jam dan secara bertahap melemah, menurut observatorium meteorologi Guangdong.
Topan tersebut menghantam Pulau Taiwan pada hari Minggu.(*)