Lama Baca 2 Menit

Baidu Operasikan Robotaxi Malam di Wuhan

29 December 2022, 21:56 WIB

Baidu Operasikan Robotaxi Malam di Wuhan-Image-1
Taksi tanpa pengemudi di Wuhan

Wuhan, Bolong.id - Raksasa teknologi Tiongkok, Baidu mengumumkan Senin (26/12/2022) meluncurkan robotaxi (tanpa pengemudi) operasi malam (sampai pukul 23.00) di Wuhan, Tiongkok.

Dilansir dari 湖北日报, Selasa (27/12/22), nama robotaxi-nya Apollo Go.

Apollo Go memiliki area operasi seluas lebih dari 130 km persegi di Wuhan. Sementara itu, waktu operasi di Kota Baru Junshan di Zona Pengembangan Ekonomi dan Teknologi Wuhan telah diperpanjang dari pukul 07.00 hingga 23.00. untuk memenuhi kebutuhan perjalanan malam.

Lingkungan malam hari selalu menjadi salah satu kesulitan teknis utama dalam teknologi mengemudi otonom karena sulit bagi kendaraan untuk menilai hambatan dan pejalan kaki dalam cahaya redup.

Baidu telah meluncurkan layanan percontohan Apollo Go di berbagai kota di Tiongkok seperti Beijing, Shanghai, Guangzhou, dan Shenzhen.

Dalam beberapa tahun terakhir, Tiongkok telah meluncurkan serangkaian kebijakan untuk mempromosikan pengembangan dan komersialisasi teknologi self-driving. (*)

Informasi Seputar Tiongkok