Lama Baca 2 Menit

Pesan Bagi Dunia Dalam Pidato Presiden China Xi Jinping di WEF

27 January 2021, 01:06 WIB

Pesan Bagi Dunia Dalam Pidato Presiden China Xi Jinping di WEF-Image-1

Xi Jinping di Forum Virtual WEF 2021 - Image from Dari berbagai sumber. Segala keluhan terkait gambar dapat menghubungi kami.

Davos, Bolong.id – Presiden Tiongkok Xi Jinping mengingatkan pentingnya koordinasi kebijakan ekonomi makro dan peningkatan peran G-20 dalam tata kelola ekonomi global dalam pidatonya di pertemuan virtual World Economic Forum (WEF), Senin (25/1/2021). Xi menyampaikan pesan ini karena menilai pemulihan ekonomi dari pandemi virus COVID-19 agak goyah.

Dalam konferensi tahunan yang diselenggarakan di Davos itu, Xi mengatakan prospek ekonomi global tetap tidak pasti dan keadaan darurat kesehatan masyarakat mungkin bisa terulang kembali di masa depan.

Tampil kembali untuk pertama kalinya di forum tersebut sejak pidato pembelaannya terkait perdagangan bebas dan globalisasi di tahun 2017, Xi kembali merekomendasikan multilateralisme sebagai jawaban dari tantangan yang dihadapi dunia saat ini.

Ia pun menambahkan bahwa "(negara-negara) harus membangun ekonomi dunia yang terbuka, membuang diskriminasi dan eksklusifitas, aturan dan sistem, serta menghilangkan hambatan perdagangan, investasi, dan
pertukaran teknologi.”

Lebih lanjut, Presiden Tiongkok ini menegaskan pentingnya peningkatan kekuatan G20 sebagai forum utama untuk tata kelola ekonomi global dan peningkatan partisipasi semua negara dalam koordinasi kebijakan ekonomi makro yang lebih erat. Adapun G20 sendiri memang merupakan forum internasional untuk kerja sama ekonomi global yang beranggotakan 19 negara maju dan berkembang besar serta Uni Eropa.

Berkenaan dengan ini, komunitas internasional, menurut Xi, harus diatur sesuai dengan aturan yang berdasarkan konsensus, bukan dengan peraturan yang diputuskan satu atau beberapa negara saja. (*)

Esy Gracia/Penulis