Lama Baca 3 Menit

Hasil Final Indonesia Open: Minions Sabet Gelar Juara

02 December 2021, 11:01 WIB

Hasil Final Indonesia Open: Minions Sabet Gelar Juara-Image-1

Ganda Putra Indonesia Marcus/Kevin Juara Indonesia Open - Image from Dari berbagai sumber. Segala keluhan terkait hak cipta silahkan hubungi kami

Jakarta, Bolong.id - Tim bulu tangkis Indonesia berhasil meraih satu gelar juara pada ajang Indonesia Open 2021 pada laga yang tuntas digelar di Bali International Convention Centre pada Minggu (28/11/2021). Gelar juara itu berhasil didapatkan Indonesia berkat perjuangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/ Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Marcus/Kevin memastikan gelar juara Indonesia Open setelah mengalahkan wakil Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dalam dua gim langsung 21-14 dan 21-18. The Minions, julukan Marcus/Kevin, juara sekaligus berhasil balas dendam atas kekalahan dari lawan yang sama pada final Indonesia Masters pekan lalu.

Keduanya mengaku bisa memenangi pertandingan ini seusai melakukan evaluasi dengan pelatih setelah minggu lalu kalah dari wakil Jepang itu.

"Hari ini kurang lebih mereka mainnya sama seperti minggu lalu, tetapi kami sudah belajar banyak dan mengantisipasi dari minggu lalu," kata Kevin, dikutip dari PBSI.

Marcus juga menyebut pada pertandingan kali ini, keduanya telah mengetahui bentuk permainan lawan.

"Kunci kemenangannya pasti belajar dari kekalahan minggu lalu. Sudah lama tidak ketemu. Selama pandemi ini kami lama tidak bertemu, tetapi perubahan mereka begitu banyak," kata Marcus.

"Dari kesalahan kemarin, kami evaluasi dan perbaiki cara mainnya kira-kira seperti apa," tambahnya.

Namun, pada laga sebelumnya, sayangnya wakil Indonesia pada ganda putri Greysia Polii/ Apriyani Rahayu belum berhasil mempersembahkan gelar juara Indonesia Open. Pada laga final, Greysia/Apriyani kalah straight game dari ganda putri Jepang unggulan keempat, Nami Matsuyama/Chiaru Shida, dengan skor 19-21 dan 19-21.

Adapun gelaran final Indonesia Open 2021 ditutup dengan partai final tunggal putra antara Viktor Axelsen (Denmark) melawan wakil Singapura, Loh Kean Yew. Axelsen berhasil menjadi juara usai menang atas Loh Kean Yew melalui pertarungan tiga gim 21-13, 9-21, 21-13 dalam waktu 59 menit. Axelsen pun sukses meraih gelar Indonesia Open 2021. 

Selain itu, berikut ini hasil lengkap final Indonesia Open 2021

Tunggal Putra: Viktor Axelsen (Denmark) vs Loh Kean Yeaw (Singapura), 21-13, 9-21, 21-13

Tunggal Putri: An Se Young (Korea Selatan) vs Ratchanok Intanon (Thailand), 21-17, 22-20

Ganda Putra: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang), 21-14, 21-18

Ganda Putri: Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) vs Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia), 21-19, 21-19

Ganda Campuran: Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang), 21-12, 21-13. (*)


Informasi Seputar Tiongkok