Lama Baca 7 Menit

City of The Week: 7 Atraksi Wisata di Changzhou

10 January 2022, 14:43 WIB

City of The Week: 7 Atraksi Wisata di Changzhou-Image-1

salah satu lokasi wisata di Changzhou, Lautan Bambu 南山竹海 - Image from Dari berbagai sumber. Segala keluhan terkait hak cipta silahkan hubungi kami

Changzhou, Bolong.id – Kota Changzhou, Provinsi Jiangsu, Tiongkok, disebut juga Zhongwu. Terletak di pedalaman Delta Sungai Yangtze, seluas 4.375 kilometer persegi, dengan populasi 5 juta orang. Dengan penduduk yang cukup banyak, objek wisata merupakan salah satu lokasi dikota ini yang cukup diminati.

Dilansir dari 本地宝 pada (9/1/2021) Kota Changzhou ini memiliki berbagai destinasi yang terkenal yaitu:

1.    Taman Dinosaurus, Changzhou 

City of The Week: 7 Atraksi Wisata di Changzhou-Image-2

Taman Dinosaurus, Changzhou (常州中华恐龙园) - Image from Dari berbagai sumber. Segala keluhan terkait hak cipta silahkan hubungi kami

Tiket:

Umum: 260 yuan (sekitar Rp 583.733)
Anak-anak (1,2m-1,5m) dan 60-69 tahun: 130 yuan (sekitar Rp 291.866).

China Dinosaurus Park merupakan taman hiburan dinosaurus pertama di Tiongkok dan dikenal sebagai "Oriental Jurassic". Walaupun lokasi tempat hiburan ini agak jauh dari pusat kota, tapi sangat dekat dengan pintu keluar tol, membuat transportasinya nyaman, dan cocok untuk dikunjungi sebagai lokasi bermain.

2.    Lautan Bambu 

City of The Week: 7 Atraksi Wisata di Changzhou-Image-3

Lautan Bambu - Image from Dari berbagai sumber. Segala keluhan terkait hak cipta silahkan hubungi kami

Tiket :

Umum: 90 yuan (sekitar Rp 202.061)
Anak-anak (<1,2m) dan lansia (>70tahun): Gratis
Anak-anak (1,2m – 1,5m) dan lansia (60-69 tahun): 55 yuan (sekitar Rp 123.482)
Kereta tamasya (pp): 30 yuan (sekitar Rp 67.353)
Kereta gantung (pp): 70 yuan (sekitar Rp 157.158)
Rakit bambu (pp): 20 yuan (sekitar Rp 44.902)

Laut Bambu ini tidak jauh dari Danau Tianmu. Waktu terbaik untuk mengunjunginya adalah disaat musim panas, itu adalah saat hutan bambu tumbuh subur.

3.    Taman Hongmei

City of The Week: 7 Atraksi Wisata di Changzhou-Image-4

Taman Hongmei (红梅公园) - Image from Dari berbagai sumber. Segala keluhan terkait hak cipta silahkan hubungi kami

Tiket:

Tiket masuk: Gratis

Taman dan Paviliun Hongmei: 5 yuan (sekitar Rp 11.225)

Taman seratus burung: 20 yuan (sekitar Rp 44.902)

Dunia bawah air: 30 yuan (sekitar Rp 67.353)

Taman Hongmei adalah taman terbesar di pusat kota Changzhou sekarang terbuka untuk umum secara gratis. Taman ini memiliki berbagai kenangan masa kecil yang manis sebagian besar orang Changzhou. Taman ini juga memiliki lingkungan dan desain taman yang indah. Sangat cocok untuk rekreasi akhir pekan, olahraga pagi, melihat bunga sakura di musim semi, melihat teratai di musim panas, melihat bunga plum di musim dingin dan Festival Musim Semi.

4.    Kuil Tianning 

City of The Week: 7 Atraksi Wisata di Changzhou-Image-5

Kuil Tianning (天宁寺) - Image from Dari berbagai sumber. Segala keluhan terkait hak cipta silahkan hubungi kami

Waktu Buka: Kuil Tianning 7:00-17:00, Pagoda 8:30-17:00

Tiket:

Regular: Kuil Tianning 20 yuan,

Tiket terusan (kuil Tianning, Pagoda Kuil Tianning): 80 yuan

Anak-anak (<1,2m) dan lansia (>70 tahun): gratis

Lansia (60-69 tahun): setengah harga

Saat malam tahun baru: (ada biaya tambahan)

Kuil Tianning adalah kuil terbesar di Changzhou, dan juga sangat berpengaruh di wilayah Jiangnan. Pagoda dilokasi ini telah direnovasi dalam beberapa tahun terakhir. Ini lebih tinggi dari pagoda biasa. Memiliki tiga belas lantai. Pengunjung bisa naik lift ke lantai dua belas, lalu berjalan ke lantai 13. Ada lonceng untuk berdoa memohon berkah. Selain itu, ada pameran di hampir setiap lantai, dan pengunjung dapat belajar banyak pengetahuan Buddhis. Disarankan saat naik untuk menggunakan lift dan saat turun mengunjungi tiap lantainya.

5.    Danau Tianmu 

City of The Week: 7 Atraksi Wisata di Changzhou-Image-6

Danau Tianmu (天目湖) - Image from Dari berbagai sumber. Segala keluhan terkait hak cipta silahkan hubungi kami

Tiket:

Tiket regular: 180 yuan/orang termasuk kapal pesiar

Taman Shanshui

(Lansia 60-69 tahun): 70 yuan (sekitar Rp 157.158)

(Lansia >70 tahun): gratis

Pemandian Air Panas Danau Tianmu: 218 yuan (sekitar Rp 489.437)

Danau Tianmu adalah keindahan alam yang harus dilihat di Changzhou. Area danau ini tidak begitu besar, tetapi memiliki pemandangan yang indah. Waktu kunjungan terbaiknya adalah disaat Musim semi, dilokasi ini banyak pepohonan hijau, sangat menyenangkan. Di lokasi ini juga apabila turun hujan akan berkabut.

6.    Taman Hiburan Universal Animation 

City of The Week: 7 Atraksi Wisata di Changzhou-Image-7

Taman Hiburan Universal Animation (环球动漫嬉戏谷) - Image from Dari berbagai sumber. Segala keluhan terkait hak cipta silahkan hubungi kami

Tiket:

Umum: 230 yuan (sekitar Rp 516.379)
50-69 tahun: 130 yuan (sekitar Rp 291.866)
>70 tahun: gratis

Taman Hiburan Universal Animation adalah tempat yang wajib dikunjungi bagi penggemar animasi dan cosplay. Namun, lokasinya jauh dari perkotaan dan lalu lintasnya tidak terlalu memadai, jadi harus mengemudi sendiri. Terkadang, lokasi ini sering memberikan promo setengah harga untuk tiket masuknya.

7.    Taman Safari Changzhou Yancheng 

City of The Week: 7 Atraksi Wisata di Changzhou-Image-8

Taman Safari Changzhou Yancheng (常州淹城野生动物园) - Image from Dari berbagai sumber. Segala keluhan terkait hak cipta silahkan hubungi kami

Waktu: 9:00-17:00 (terakhir 16:00 dengan kereta api)

Tiket:
Umum: 150 yuan (sekitar Rp 336.769)
Anak-anak (<1,2m): Gratis
Anak-anak (1,2m – 1,5m) dan lansia (>60 tahun): 75 yuan (sekitar Rp 168.384)
Mobil: 200 yuan (sekitar Rp 449.025)
Sewa Skuter 60 yuan (sekitar Rp 134.707)/jam

Kebun binatang ini dibagi menjadi tur jalan kaki dan tur mobil (kereta atau mengemudi sendiri). Apabila mengikuti Tur jalan kaki, pengunjung dapat mengunjungi hewan penangkaran dan memegang lebih dekat dengan hewan liar. Untuk pengguna kereta, biasanya disaat musim liburan akan ada antrian yang pannjang. Sementara untuk pengguna Mobil kendaraan pribadi bisa lebih bebas walaupun harganya cukup lebih tinggi. Pengunjung juga bisa memberikan makanan berupa sayuran dan potongan wortel kepada hewan-hewan. (*)



Informasi Seputar Tiongkok