Lama Baca 2 Menit

Industri di Shanghai Bak Naga Bangkit dari Tidur

24 May 2022, 12:12 WIB

Industri di Shanghai Bak Naga Bangkit dari Tidur-Image-1


Karyawan bekerja di pabrik produksi silikon di Area Baru Pudong Shanghai pada 29 April. [Foto oleh Zhu Xingxin/China Daily] - Image from img2.chinadaily.com.cn

Beijing, Bolong.id - Di Area Baru Pudong, Shanghai, Tiongkok, 1.100 perusahaan kembali berproduksi, jelang stop lockdown. Shanghai, pusat keuangan dunia, bak naga tidur yang kini menggeliat bangkit.

Dilansir dari 映象网 pada Senin (23/05/2022) menurut Komisi Sains dan Teknologi Area Baru Pudong Shanghai, dari ribuan perusahaan yang memulai produksi itu, ada 204 perusahaan investasi asing. Kapasitas produksi mereka naik sekitar 30 persen dibanding pra-lockdown.

Perusahaan Siemens Healthineers, kapasitas produksi 80 persen. Sedangkan, di BASF raksasa kimia dan ABB di Shanghai menjadi sekitar 70 persen.

Untuk Fosun Kite, perusahaan patungan bioteknologi Shanghai Fosun Pharmaceutical (Group) Co Ltd dan US Kite Pharma yang berlokasi di Zhangjiang, kapasitasnya telah kembali setengah.

Lebih banyak perhatian akan diberikan kepada perusahaan kecil dan menengah utama dalam rantai industri perusahaan asing terkemuka. 

Statistik menunjukkan dari Januari hingga April, total output industri perusahaan di atas ukuran yang ditentukan di Area Baru Pudong mencapai 354,66 miliar yuan (sekitar Rp779 triliun).(*)