Lama Baca 3 Menit

Update Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air: Lokasi Black Box Ditemukan

10 January 2021, 16:43 WIB

Update Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air: Lokasi Black Box Ditemukan-Image-1

Basarnas - Image from bisnis.com

Jakarta, Bolong.id - Lokasi black box pesawat Sriwijaya Air SJ-182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu sudah dapat diidentifikasi. 

Diinformasikan bahwa lokasi black box tersebut berada di kedalaman 23 meter tidak jauh dari KRI Rigel.

KRI Rigel ini pula yang pertama kali menemukan sinyal black box pesawat Sriwijaya Air tersebut. Dilansir dari Kabar24Bisnis pada Minggu (10/01/2021).

Hal itu disampaikan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto seperti diberitakan Kompas TV, Minggu (10/01).

Black box atau kotak hitam adalah istilah umum yang digunakan dalam industri penerbangan untuk merekam data selama pesawat diterbangkan. Walaupun disebut kotak hitam, nyatanya black box dibalut warna yang terang menyala atau cerah agar mudah teridentifikasi dalam operasi pencarian.

Mengutip dari Flight Radar 24, black box terdiri dari dua kombinasi perangkat yaitu CVR (Cockpit Voice Recorder) dan FDR (Flight Data Recorder).

FDR terus merekam beragam data tentang semua aspek pesawat saat terbang dari satu tempat ke tempat lain. Sementara CVR merekam percakapan di dek penerbangan dan suara-suara seperti transmisi radio dan alarm otomatis.

Ide dasarnya, jika ada masalah yang muncul dengan pesawat, terutama jika terjadi kecelakaan, data dari kotak hitam dapat membantu merekonstruksi apa yang sebenarnya terjadi.

Merujuk ke Natgeotv, perekam suara kokpit biasanya terletak di bagian ekor pesawat. Black box berfungsi untuk mencatat apa yang dikatakan kru dan memonitor setiap suara yang terjadi di dalam kokpit.

Percakapan antara pilot yang berlangsung tepat sebelum pesawat rusak atau sebelum terjadi ledakan akan membantu peneliti yang mengidentifikasi penyebab kecelakaan.

Penyelidik terlatih dapat menangkap suara seperti suara mesin, peringatan, atau ping darurat. Para penyelidik juga dapat mengetahui informasi penerbangan penting, seperti kecepatan pesawat terbang dan kecepatan perputaran mesin, dan kadang-kadang dapat menemukan penyebab kecelakaan dari suara di dalam pesawat sebelum terjatuh. (*)