Lama Baca 2 Menit

Pameran Shanghai Otomotif 2021 Digelar dengan Prokes Ketat

19 April 2021, 15:32 WIB



Pameran Shanghai Otomotif 2021 Digelar dengan Prokes Ketat-Image-1

MG Cyberster Concept - Image from Autoweek

Shanghai, Bolong.id - Pameran Industri Otomotif Internasional Shanghai ke-19 secara resmi digelar di Pusat Pameran dan Konvensi Nasional (Shanghai) pada Senin (19/4). Ini adalah pameran otomotif kelas A di dunia yang diadakan sesuai jadwal pada tahun 2021.

Dilansir dari Xinhua pada Senin (19/4/2021), Shanghai Auto Show 2021 menarik total 1.000 perusahaan dari seluruh dunia untuk secara aktif berpartisipasi dalam pameran, dengan total area pameran 360.000 meter persegi. Acara tersebut mempertemukan raksasa otomotif asing, perusahaan otomotif besar Tiongkok, produsen mobil dengan kecanggihan tekonologiterbar, dan perusahaan yang berhubungan dengan teknologi.

Dalam pameran, tetap dengan protokol kesehatan dijaga dengan ketat. Stand dan booth di aula pameran dilengkapi dengan masker dan desinfektan. Pada pintu masuk tempat-tempat yang ramai, terdapat area antrian dengan kelengkapan cek suhu dan hand sanitizer dan panduan evakuasi untuk memandu pengunjung agar berkunjung dengan aman dan tertib.

Menurut pihak penyelenggara, pameran otomotif ini telah memperkenalkan serangkaian tindakan pencegahan pandemi bagi masyarakat. Semua mobil di pameran didesinfeksi. Jika pengunjung menyentuh atau mencoba mengendarai mobil pameran, mereka perlu menggunakan disinfektan. 

Setelah setiap show car dicoba oleh banyak orang, maka perlu didesinfeksi pada bagian-bagian penting seperti setir dan gagang pintu. 

Selama pameran otomotif, ruang pameran dan area publik akan didesinfeksi sepenuhnya setiap hari. (*)


Informasi Seputar Tiongkok