Lama Baca 4 Menit

Cara Buat Bucket Snack untuk Kado Valentine

06 February 2022, 17:06 WIB

Cara Buat Bucket Snack untuk Kado Valentine-Image-1

Ilustrasi bucket snack - Gambar diambil dari Internet, jika ada keluhan hak cipta silakan hubungi kami.

Bolong.id – Tak lama lagi akan ada Hari Valentine atau dikenal juga dengan Hari Kasih Sayang. Bagi pasangan yang sedang menjalin hubungan asmara, Hari Valentine merupakan satu hari yang sangat istimewa.

Ada beragam cara yang dapat dilakukan untuk merayakan Hari Valentine, mulai dari memberi ucapan hingga kado Valentine.

Salah satu hal yang sering dilakukan saat merayakan Hari Valentine yakni saling bertukar kado ke pasangan. Berikut tips membuat bucket snack untuk kado di Hari Valentine.

Alat dan Bahan

1. Kertas Cellophone

2. Kawat Bunga

3. Lakban

4. Gunting

5. Snack (Bebas)

6. Lem Tembak

Cara membuat

1. Pertama-tama, tempelkan kawat bunga pada snack menggunakan lakban, hingga menyerupai bentuk stik es krim.

Meski pilihan snack bisa bebas dan sesuai selera, namun usahakan pakai snack yang berbentuk pipih dan cenderung panjang.

2. Ketika memotong lakban usahakan memakai gunting, agar bentuk snack bisa rapih dan tidak mengembung.

3. Jika sudah menyatukan semua snack dengan kawat bunga, tahap selanjutnya yakni memotong dua kertas cellophone menyerupai bentuk dadu, dengan ukuran yang sama.

4. Selanjutnya, lipat masing-masing salah satu sisi kertas dengan bentuk menyerong.

5. Lalu tumpuk kedua kertas dengan posisi menyerupai kipas lipat khas Jepang, yang sering dijadikan souvernir pernikahan.

6. Jika kertas sudah ditumpuk dengan rapih, maka susun snack yang sudah diberi kawat bunga dengan posisi yang rapih.

Usahakan snack yang ukurannya besar berada diposisi paling bawah, hal tersebut dimaksudkan agar bucket snack bisa seimbang ketika diposisikan berdiri.

7. Jika sudah disusun dengan rapih, maka tahap selanjutnya yakni menyatukan semua kawat bunga dengan ujung bawah kertas cellophone.

8. Ketika snack sudah berkumpung dengan jarak yang berdekatan, maka jangan khawatir, yang harus anda lakukan adalah merenggangkan jarak antar snack.

9. Renggangkan jarak antar satu snack dengan snack yang lain menggunakan lem tembang dibagian punggung snack. Hal ini bisa memberi kesan jika snack dalam buket terlihan banyak.

10. Berikutnya, Anda harus menutupi kawat bunga yang masih terlihat dibagian bawah bucket. Gunakan sisa kertas cellophone untuk menutupinya.

11. Pertama, bentuk kertas sesuai selera, usahakan bentuk melebar kesamping.

Setelahnya, anda bisa menempelkan kertas tersebut pada kawat bungan menggunakan sisa lem tembak atau benang jahit.

Jangan gunakan lakban, karena akan memberi kesan yang kurang indah pada bucket.

12. Step terakhir, ketika bucket sudah hampir selesai anda bisa memberikan pemanis berupa pita pada pertengahan bucket antara bagian kepala bucket dengan pegangannya. Anda bisa memberikan pita atau hiasan senada. (*) 


Informasi Seputar Tiongkok