Lama Baca 2 Menit

Sensasi Baru McDonald's di China, Kotak Burger Bertema Rumah Kucing

18 December 2021, 14:55 WIB

Sensasi Baru McDonald's di China, Kotak Burger Bertema Rumah Kucing-Image-1

Kucing di dalam kotak MCD - Image from Weibo

Bolong.id - Di Tiongkok orang-orang tergila-gila dengan kemasan baru rumah kucing baru di McDonald's. Bentuknya dapat dilipat. Dengan pembelian menu makanan kombo baru, berisi satu burger filet ayam pedas, nugget ayam, kentang goreng, dan minuman ringan.

Dilansir dari RADII, edisi rumah kucing ini dijual terbatas dengan jumlah sekitar 100.000 pesanan, dan sudah terjual habis di banyak restoran. Kotak makanan ini dibuat berbentuk rumah yang lucu untuk hewan peliharaan berbulu.

Banyak para pelanggan membagikan gambar dan video di media sosial Tiongkok setelah iklan diluncurkan.

Rumah kucing berbentuk seperti kotak burger raksasa. Dengan tiga desain yang terinspirasi oleh kotak big mac, burger keju, dan burger ikan ikon McDonald's. Memiliki lubang di bagian atas, memungkinkan kucing dapat keluar-masuk, dan menjulurkan kepala.

Tagar 'McDonald's Cat House' (#麦当劳猫窝#) telah dilihat lebih dari 130 juta kali di sWeibo.

“Saya tidak mendapatkan kotak itu. Saya orang tua yang buruk,” komentar seorang netizen, yang melewatkan promo makanan cepat saji yang berfokus pada hewan peliharaan kali ini.

Yang lain berpendapat, "Kotaknya sempurna, hanya saja stoknya tidak dapat memenuhi permintaan."

Menurut China Business Review, Biro Statistik Nasional Tiongkok mengungkapkan bahwa hewan peliharaan negara itu tumbuh luar biasa 2.000% hanya dalam 10 tahun. Pada tahun 2020, jumlah kucing peliharaan di negara itu mencapai 48,62 juta, menurut data dari Kertas Putih Industri Hewan Peliharaan Tiongkok 2020. (*)


Informasi SeputarTiongkok