Lama Baca 2 Menit

Update Kasus COVID-19 di Tiongkok 25 Mei 2020: 7 Kasus Baru Semuanya Impor

26 May 2020, 12:29 WIB

Update Kasus COVID-19 di Tiongkok 25 Mei 2020: 7 Kasus Baru Semuanya Impor-Image-1

ilustrasi tes COVID-19 - Image from : gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami

Komisi Kesehatan Nasional Tiongkok (国家卫生健康委员会) melaporkan pada hari Senin 25 Mei 2020, terdapat 7 kasus COVID-19 baru, dan semuanya diimpor. Namun, tidak ada kematian yang dilaporkan. 

Sebanyak 1.731 kasus COVID-19 yang diimpor dan 29 pasien positif tidak bergejala terdaftar di Tiongkok, dan 1.685 telah pulih. 

Total kasus yang dikonfirmasi mencapai 82.992 kasus, dengan 4.634 kematian, dan 403 pasien tanpa gejala berada di bawah pengamatan medis. 

Total kasus yang dikonfirmasi di wilayah administrasi khusus Hong Kong (香港) dan Makau (澳门) dan wilayah Taiwan (台湾) adalah sebagai berikut: 

Hong Kong (香港): 1.065 (1.030 sembuh, 4 meninggal) 

Makao (澳门): 45 (45 sembuh) 

Taiwan (台湾): 441 (415 sembuh, 7 meninggal)

Penulis: Yohana Intan

Sumber: news.cgtn.com