Tokoh Penyandang Marga Hong - Image from Bolong.id
Bolong.id - Hóng (洪) adalah salah satu marga atau nama keluarga Tiongkok. Hóng (洪) berada di urutan ke-184 di antara Seratus Nama Keluarga pada era dinasti Song. Saat ini Hóng (洪) tidak termasuk lagi dalam 100 nama keluarga paling umum di Tiongkok daratan, tapi menjadi marga ke-15 yang paling umum di Taiwan pada tahun 2005.
Di Indonesia, marga Hóng (洪) menyebar di daerah Jakarta, Medan, Surabaya, Tanjung Balai Karimun, dan Bagansiapiapi. Ada pula yayasan yang beranggotakan orang bermarga Hóng (洪) dan 5 marga lainnya yaitu, Yayasan Sad Putra Persada.
Sejarah
Asal usul marga Hóng (洪) adalah dari keturunan Kaisar Yan yang awalnya memiliki nama Jiang (姜) dan nama klan Gonggong (共工). Keluarga Gonggong ahli dalam pekerjaan irigasi dan mengelola pengendalian banjir di tepi barat Sungai Kuning.
Setelah Kaisar Kuning (黄帝) menaklukkan wilayah Kaisar Yan, kerabat dan keturunannya dianiaya dan Gonggong memberontak pada masa pemerintahan Kaisar Gaoyang. Kaisar Ku (帝喾) kemudian memimpin pasukan melawan pemberontakan dan menghancurkan mereka di Pertempuran Bei Zhou Shan. Konon, di antara prajuritnya terdapat keturunan Suiren (燧人), yang dianggap sebagai penemu api, sehingga dalam sumber-sumber Tiongkok pertempuran ini disebut sebagai pertempuran antara api dan air. Gonggong berhasil dikalahkan, namun tetap dikembalikan ke posisi semula hanya mengatasi banjir.
Untuk mengenang nenek moyang mereka yang ahli dalam mengatur aliran sungai, keturunan Gonggong kemudian menggabungkan radikal air dari jiang dengan karakter gong dan membuat karakter Hong洪, dan menjadikannya sebagai nama keluarga.
Penyebutan
Dalam bahasa Kanton, Hóng (洪) diromanisasi Hoong atau Hung. Dalam bahasa Hokkien dan Teochew disebut Ang. Dalam bahasa Hakka disebut Fung. Di Indonesia, Hóng (洪) juga disebut Anggara.
Tokoh
Anthony Hong, Presenter DAAI TV
Kelvin Anggara, peraih medali emas Olimpiade Kimia Internasional 2008
Joni Angkadjaya, Ketua Barisan Muda Tionghoa Indonesia Kota Batam 2015-2019
Sammo Hung, Aktor seni bela diri asal Hong Kong
Timmy Hung, Aktor asal Hong Kong anak dari Sammo Hung
Ken Hung, penyanyi asal Hong Kong
Bruce Hung, Aktor asal Taiwan
Informasi Seputar Tiongkok