Lama Baca 2 Menit

CIFTIS Akan Tampilkan Produk Pendidikan Mutakhir

15 August 2020, 10:53 WIB

CIFTIS Akan Tampilkan Produk Pendidikan Mutakhir-Image-1

CIFTIS 2020 -  Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.

Tiongkok, Bolong.id – Dilansir dari CGTN News, pandemi COVID-19 mengubah kegiatan harian manusia, termasuk cara siswa belajar. Belajar mengajar di universitas bergeser ke online, demi memutus penyebaran COVID-19.

Pada Pameran Perdagangan Jasa Internasional Tiongkok (China International Fair for Trade in Service) 9 September mendatang, termasuk industri pendidikan. Fokus pendidikan tahun ini adalah peran teknologi baru dalam pengajaran dan pembelajaran.

Pada bidang pembelajaran, rencananya CIFTIS akan membaginya menjadi empat bagian: Pertukaran pendidikan internasional, kerjasama Tiongkok dan luar Tiongkok dalam menjalankan pendidikan, layanan belajar di luar negeri dan pendidikan online.

Selain itu, sejumlah lembaga yang membantu mendirikan stan online di CIFTIS mengatakan bahwa mereka akan memamerkan beberapa produk paling mutakhir di bidang pendidikan. 

Termasuk Kementerian Pendidikan Tiongkok (中华人民共和国教育部) yang akan memamerkan pusat layanan studi di luar Tiongkok. Pihak kementerian menjanjikan fitur Internet-plus, dan platform baru inovatif yang dirancang untuk siswa yang akan belajar di luar Tiongkok.

Tujuannya dari fitur ini adalah untuk mencapai operasi yang mendukung “online satu jaringan”.

Perusahaan teknologi informasi Tiongkok iFLYtek telah memainkan peran utama dalam mengembangkan platform tersebut. iFLYtek mengatakan akan terus berkomitmen untuk integrasi mendalam kecerdasan buatan (artificial intelligence) dengan pendidikan dan pengajaran. (*)