Lama Baca 2 Menit

Singapura Bantu Oksigen untuk Indonesia

10 July 2021, 09:06 WIB

Singapura Bantu Oksigen untuk Indonesia-Image-1

Antrian isi ulang tabung oksigen - Image from medcom.id

Jakarta, Bolong.id - Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi RI, Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan, sebanyak 30 oksigen konsentrator dari Singapura tiba di Indonesia Jumat (9/7/21). Ini tahap pertama pengadaan 10.000 oksigen konsentrator oleh pemerintah.

Dilansir dari medcom.id pada (09/07/2021) Menteri Luhut mengatakan dalam sebuah pernyataan pada 9 Juli bahwa sisanya (konsentrator oksigen) diangkut melalui laut bersama dengan tabung tabung  yang diisi dengan oksigen. 

Dalam sebulan terakhir, pandemi Covid-19 di Indonesia memburuk. Jumlah pasien yang dikonfirmasi telah melonjak, dan permintaan oksigen medis tidak mencukupi.

Pemerintah Indonesia telah membeli tujuh generator oksigen dan menyiapkan 36.000 ton oksigen untuk pasokan satu bulan. Luhut mengatakan, ini bukan hanya bantuan atau donasi, tetapi juga alat kesehatan yang dibeli pemerintah. 

Singapura juga menyumbangkan 200 ventilator dan 256 tabung oksigen kosong berkapasitas 40 liter ke Indonesia. Negara itu juga akan menyediakan 756 tabung oksigen, 600 konsentrator oksigen, dan alat pelindung diri, termasuk masker bedah dan masker N95.

Tak hanya itu, Australia juga mendonasikan 1.000 ventilator ke Indonesia dan rencananya akan dikirim ke Tanah Air pekan ini. Pekan depan, bantuan internasional akan datang satu demi satu, termasuk 250.000 dosis vaksin Covid-19 Sinopharm dari Uni Emirat Arab. (*)