Lama Baca 2 Menit

Suhu Panas Membuat Warga China Ngadem di Restoran

30 August 2022, 11:35 WIB

Suhu Panas Membuat Warga China Ngadem di Restoran-Image-1
Orang makan di restoran bawah tanah - kompas.com


Beijing, Bolong.id - Gelombang panas di Tiongkok, suhu udara di atas 40°C. Warga Kota Chongqing dan Sichuan banyak berada restoran bawah tanah mencari hawa adem..

Dilansir dari kompas.com Minggu (28/08/22), pakar di sana mengatakan, gelombang panas itu yang terburuk dalam sejarah dunia. Itu menimbulkan kekeringan parah di Tiongkok.

Salah satu langkah yang diambil oleh beberapa stasiun kereta api di provinsi-provinsi ini dengan cara meredupkan lampu, untuk menghemat listrik. 

Di media sosial ada banyak foto dan video yang menunjukkan orang-orang duduk di gerbong kereta dalam keadaan gelap di Chongqing atau berjalan di jalanan tanpa cahaya lampu.
 

Suhu Panas Membuat Warga China Ngadem di Restoran-Image-2
Orang di gerbong kereta - Twitter @CarlZha


Demi menghemat energi, pihak berwenang di Sichuan memerintahkan agar tingkat AC dijaga tidak lebih rendah dari 26°C , sementara di Chongqing mereka telah memerintahkan perusahaan industri untuk membatasi produksi sampai setidaknya hari Kamis.

Selain itu perusahaan-perusahaan menggunakan balok es besar untuk membantu mendinginkan kantor mereka, menurut laporan sejumlah media lokal.
 

Suhu Panas Membuat Warga China Ngadem di Restoran-Image-3
Balok es besar di kantor - Twitter @manyapan


Dan, di luar kantor, ada banyak orang yang makan di restoran bawah tanah untuk menghindar dari cuaca panas. (*)


 

Informasi Seputar Tiongkok