Lama Baca 3 Menit

Zhou Xiaochuan: Asia Akan Memainkan Peran Utama dalam Pemulihan Ekonomi Global

26 May 2021, 05:58 WIB

Zhou Xiaochuan: Asia Akan Memainkan Peran Utama dalam Pemulihan Ekonomi Global-Image-1

Zhou Xiaochuan - Image from Getty Images

Beijing, Bolong.id - Zhou Xiaochuan, wakil ketua Boao Forum for Asia, mengatakan bahwa dengan memperkuat kerja sama, Asia akan memainkan peran utama yang penting dalam pemulihan ekonomi global dan memberikan kontribusi yang lebih besar bagi kemakmuran dan stabilitas ekonomi dunia.

Dilansir dari Xinhua, Xiaochuan mengeluarkan pernyataan tersebut pada Forum International Future of Asia ke-26 dibuka di Tokyo pada Kamis 20 Maret lalu. Forum yang diselenggarakan Nikkei Asia itu berlangsung selama dua hari dengan topik peran Asia dalam pemulihan global.

Pada kesempatan itu, Zhou Xiaochuan mengatakan dalam sebuah pidato yang ditayangkan secara daring bahwa pandemi Covid-19, fenomena yang belum pernah terjadi sebelumnya, telah mengungkap batasan dan kelemahan sistem medis dan kesehatan semua negara di dunia. Termasuk di dalamnya, infrastruktur kompensasi di Asia serta kesenjangannya pun tersorot. Di lain sisi, pengakuan terhadap revolusi industri hijau dan transformasi digital di Asia pun semakin meningkat.

Dalam pidato itu, Zhou Xiaochuan juga mengemukakan empat saran terkait cara menarik investasi baru di Asia untuk menstabilkan ekonomi makro, yaitu: memperhatikan pengaturan peringanan utang G20 dan opsi dukungan keuangan yang disediakan oleh jaring pengaman keuangan global dan regional, fokus pada penarikan dana untuk investasi tanggung jawab sosial jangka menengah dan panjang serta investasi ekuitas, memanfaatkan dana yang sudah ada dengan lebih baik di Asia; serta lebih lanjut mempromosikan kerja sama investasi Tiongkok-Jepang. Lebih lanjut lagi Xiaochuan menyebutkan, “sebagai kekuatan perdagangan dan investasi utama dunia, penguatan kerjasama investasi antara Tiongkok dan Jepang dapat membawa investasi dan teknologi baru untuk pemulihan berkelanjutan kedua negara, Asia dan bahkan ekonomi global.”

Zhou Xiaochuan juga merujuk pada inisiatif One Belt One Road Tiongkok, inisiatif kemitraan infrastruktur berkualitas tinggi Jepang dan rencana umum interkoneksi ASEAN sebagai bukti komitmen yang sistematis untuk pembukaan pasar keuangan dan layanan keuangan. Pasalnya, ia menilai inisiatif konektivitas global yang efektif juga akan berkontribusi pada pembiayaan di kawasan Asia. (*)

Informasi Seputar Tiongkok