Lama Baca 2 Menit

Teknologi Energi Baru Dapat Kembangkan Integrasi Multi-Industri

04 February 2021, 08:07 WIB

Teknologi Energi Baru Dapat Kembangkan Integrasi Multi-Industri-Image-1

Mobil listrik - Image from okezone.com

Beijing, Bolong.id – China telah berkomitmen untuk mencapai puncak karbon pada tahun 2030 serta berusaha untuk mencapai "netralitas karbon" pada 2060 mendatang. Untuk mencapai tujuan ini perlu dilakukan peningkatan efisiensi serta mengembangkan sumber energi baru dan terbarukan dan inovasi teknologi.

Dilansir dari Xinhuanet pada Senin (01/02/21), Selama periode "Rencana Lima Tahun ke-14", sumber energi baru seperti energi matahari, energi angin, energi biomassa, dan energi hidrogen terikat untuk mengantarkan pertumbuhan eksplosif dan berkontribusi pada putaran baru revolusi energi. 

Bidang kendaraan dengan teknologi energi baru akan berkembang di masa depan. Oleh karena itu, inovasi imiah dan teknologi untuk mencapai konversi efisiensi tinggi dan penyimpanan energi baru sangat penting.

Di antara mereka, kendaraan energi baru harus memperhatikan pengembangan baterai, motor, dan kontrol listrik yang terkoordinasi, dan penyimpanan energi skala besar harus mengembangkan ilmu dan teknologi penyimpanan energi elektrokimia dengan penuh semangat, dan mempercepat pembangunan jaringan pintar.

Perkembangan teknologi energi baru pasti akan mendorong integrasi dan pengembangan energi, mobil, material, bahan kimia, kecerdasan buatan, ekonomi digital, dan industri lainnya, mengantarkan perubahan besar yang tak terlihat dalam satu abad. (*)

Megawati Putri/Penerjemah

Lupita/Penulis