Lama Baca 2 Menit

Nuansa Tionghoa di Masjid Al-Imtizaj

03 October 2021, 09:31 WIB



Nuansa Tionghoa di Masjid Al-Imtizaj-Image-1

Masjid Al-Imtizaj - Image from nias-bangkit.com

Bolong.id  Masjid Al-Imtizaj adalah sebuah masjid yang unik dengan nuansa oriental dan arsitektur Tiongkok, terletak di Jalan Banceuy No. 8, Kota Bandung Jawa Barat.

Tidak seperti masjid pada umumnya, desain arsitektur masjid ini berhasil menggabungkan gaya Timur Tengah dan Tiongkok dengan apik. Bangunannya didominasi warna enis Tionghoa yaitu merah dan kuning, tapi memiliki kubah. Masjid ini juga memiliki gapura seperti Klenteng dan lampion yang digantung.

Dari pintu gerbang, jika jamaah laki-laki akan berwudu, mereka harus menuruni beberapa anak tangga. Sedangkan jamaah perempuan harus naik ke lantai dua. Tempat wudu yang ada di masjid ini pun unik yaitu berupa cawan berwarna emas.

Masjid Al-Imtizaj diresmikan oleh Gubenur Jawa Barat, Nuriana, pada 6 Agustus 2010. Al-Imtizaj senditi memiliki arti ‘pembauran’, atau dalam bahasa Mandarin ‘Ronghe’. Hal ini terkait dengan keadaan apda saat itu bahwa beberapa komunitas muslim Tionghoa di Bandung mulai terbentuk, seperti Persatuan Islam Tionghoa Islam (PITI), Keluarga Persaudaraan Islam (KPI), dan Yayasan Ukhuwah Mualaf Indonesia (YUMI). Komunitas ini pun kemudian melebur membentuk Ikatan Persaudaraan Tionghoa Islam (IPTI). (*)


Informasi Seputar Tiongkok