Lama Baca 2 Menit

Hadapi Nataru, Polisi Siapkan Pasukan Pengamanan Khusus

22 December 2020, 16:34 WIB

Hadapi Nataru, Polisi Siapkan Pasukan Pengamanan Khusus-Image-1

Operasi lilin - Image from mediasuara

Jakarta, Bolong.id - Guna memberikan rasa aman bagi masyarakat yang akan melaksanakan ibadah Natal dan liburan akhir tahun, jajaran Polres Metro Jakarta Utara telah melaksanakan gelar apel pasukan pengamanan Natal dan Tahun Baru 2021 di halaman Mapolres Jakut, Senin (21/12/2020). 

Wakapolres Metro Jakarta Utara AKBP Nasrriadi memimpin upacara yang diikuti oleh 171 personel TNI-Polri.

Wakapolres Jakut mengatakan, perayaan Natal oleh masyarakat secara universal dirayakan melalui kegiatan ibadah. Dilansir dari Pikiran Rakyat, Selasa (22/12/2020).

Hadapi Nataru, Polisi Siapkan Pasukan Pengamanan Khusus-Image-2

Operasi Lilin - Image from mediasuara

Selain itu, perayaan malam pergantian tahun dilakukan di tempat-tempat wisata yang mana akan meningkatkan aktivitas pada pusat keramaian.

Karena itu, menurutnya, peningkatan aktivitas masyarakat ini tentu saja sangat berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas, gangguan kamseltibcar lantas, dan pelanggaran protokol kesehatan COVID-19.

"Oleh karena itu, Polri menyelenggarakan Operasi Lilin 2020 yang akan dilaksanakan selama 15 hari, mulai dari tanggal 21 Desember 2020 sampai dengan tanggal 4 Januari 2021," kata Nasrriadi seperti dikutip dari PMJ News.

Untuk diketahui, dalam pelaksanaan pengamanan Natal dan Tahun Baru, Polri telah mempersiapkan 83.917 personel Polri, 15.842 personel TNI, serta 55.086 personel instansi terkait lainnya.

Nantinya, anggota akan ditempatkan pada 1.607 pos pengamanan untuk melaksanakan pengamanan. (*)