Lama Baca 2 Menit

Wisata Dirgantara China Kini Mati Suri

12 May 2022, 14:02 WIB

Wisata Dirgantara China Kini Mati Suri-Image-1

Mesin Untuk Penerbangan Hipersonik - Image from SCMP

Hainan, Bolong.id - Kota Longlou, Provinsi Hainan, Tiongkok, dulu daya tarik wisata dirgantara. Dua bulan lalu, sekitar 30.000 wisatawan domestik dan asing menyaksikan peluncuran Long March 8. Kini sepi akibat epidemi Covid-19. Kondisi mati suri.

Dilansir dari SCMP pada Rabu (11/5/2022), padahal, pemerintah setempat ingin Wenchang, lokasi peluncuran berbagai satelit di Hainan, jadi se-terkenal NASA Kennedy Space Center di Florida, Amerika Serikat. Tapi dengan kondisi epidemi Tiongkok sekarang, keinginan itu tinggallah keinginan.

Pengamat pariwisata dari Jingjian Consulting, Zhou Mingqi, mengatakan, keinginan pemerintah Hainan itu bisa terwujud di masa depan. Dengan syarat, fasilitas-fasilitas untuk wisatawan terpenuhi. 

Zhou Minggi: “Tidak hanya untuk Hainan. Tapi, di setiap kota harus ada karakteristik daya tarik wisata. Paket lengkap menyangkut infrastruktur, dan kebutuhan wisatawan."

Selama ini, di semua destinasi wisata di Tiongkok sebenarnya sudah sangat bagus. Infrastruktur jalan dan semua kebutuhan wisatawan tersedia. Tapi, menurut Zhou Minggi, masih perlu ditingkatkan lagi. Sebab, Tiongkok kini jadi destinasi wisata internasional.

Ia berharap, setelah epidemi Covid-19 di Tiongkok berakhir, pemerintah segera membenahi semua destinasi wisata. Memberikan fasilitas yang lebih baik lagi. Sehingga pemasukan pemerintah dari pariwisata bakal naik. (*)