Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) - Image from gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami
Beijing, Bolong.id - Juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok, Zhao Lijian (赵立坚) pada Rabu (8/7/2020) mengatakan, pemerintah Tiongkok dengan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah sepakat bekerja sama lacak asal-usul COVID-19 dengan basis ilmu pengetahuan.
Melansir ECNS, Para ahli WHO akan melakukan perjalanan ke Tiongkok untuk mengidentifikasi sumber penyakit. Nantinya, mereka akan saling bertukar wawasan dengan para ilmuwan dan ahli medis Tiongkok. Zhao mengatakan, para ahli dari kedua belah pihak akan mengembangkan ruang lingkup dan kerangka acuan untuk misi internasional yang dipimpin WHO.
"Penelusuran sumber virus adalah masalah ilmiah yang harus dipelajari oleh para ilmuwan melalui penelitian dan kerja sama internasional di seluruh dunia," kata Zhao.
Ia juga menambahkan, menurut pandangan WHO, ini adalah proses yang sedang berlangsung dan akan melibatkan banyak negara dan wilayah. WHO juga akan melakukan perjalanan serupa ke negara dan wilayah lain.
Zhao mengatakan, WHO dan Tiongkok telah memelihara komunikasi dan kerja sama sejak dimulainya pandemi. Identifikasi asal mula timbulnya penyakit virus telah terbukti kompleks dalam epidemi sebelumnya di berbagai negara.
Serangkaian penelitian ilmiah yang terencana dengan baik akan memajukan pemahaman tentang bibit penyakit dari hewan dan rute penularan ke manusia. Proses ini merupakan upaya yang terus berkembang yang dapat mengarah pada penelitian ilmiah internasional lebih lanjut dan kolaborasi secara global. (*)