Lama Baca 1 Menit

Tiongkok, AS Setuju Untuk Dorong Hubungan Militer yang Stabil

07 August 2020, 15:00 WIB

Tiongkok, AS Setuju Untuk Dorong Hubungan Militer yang Stabil-Image-1

Menteri Pertahanan AS dan Tiongkok - Image from internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami

Tiongkok, Bolong.id - Dilansir CGTN, atas undangan mitranya dari Amerika Serikat (AS), Menteri Pertahanan Nasional Tiongkok, Wei Fenghe (魏凤和) melakukan panggilan telepon dengan Menteri Pertahanan AS, Mark Esper pada Kamis (6/8/2020).

Kedua belah pihak membahas hubungan antara kedua militer dan pertukaran pada periode berikutnya.

Wei menekankan sikap Tiongkok di Laut Tiongkok Selatan dan Taiwan, meminta AS untuk menghentikan perbuatan salahnya, mengelola risiko maritim untuk menghindari tindakan berbahaya yang dapat meningkatkan ketegangan.

Esper mengatakan di tengah ketegangan saat ini, pembicaraan antara dua militer harus dipertahankan untuk menghindari kesalahan perhitungan. (*)