Brokoli jamur
Beijing, Bolong.id – Masakan Tionghoa adalah kuliner yang dihasilkan oleh orang Tionghoa, baik yang ada di Tiongkok, termasuk di Indonesia.
Salah satu masakan Chinese food yang menggunggah selera ialah resep brokoli jamur.
Dilansir dari 美食天下, berikut resep resep brokoli jamur yang bisa kaian coba di rumah.
Bahan-bahan:
1 pcs brocolli uk besar, potong
2 pcs jamur hioko, rendam air
1 sdm jamur kuping, rendam air
Saus
3 siung Bawang putih
2 batang daun bawang
1.5 sdm maizena
150 ml air kaldu ayam
100 ml air rendaman jamur hioko
1 sdt saus tiram
Secukupnya garam, lada, kecap asin, kaldu jamur
Cara membuat:
1. Kukus brokoli selama 5 menit, sisihkan di air dingin.
2. Rendam jamur hioko, iris tipis.
3. Jamur kuping juga direndam sampai mekar lalu potong kecil. Air rendaman jamur disimpan untuk bikin sausnya.
4. Tumis bawang putih. Masukkan jamur kuping dan jamur hioko lalu tumis.
5. Masukkan daun bawang, tuang air kaldu dan air rendaman jamur lalu masukkan bumbu lainnya, cicipi rasa.
6. Lalu kentalkan dengan maizena. Bisa pakai air biasa atau langsung dgn air kaldu atau air rendaman jamur.
7. Angkat lalu sajikan. (*)
Informasi Seputar Tiongkok
Advertisement