Lama Baca 2 Menit

Beijing Terbitkan Pedoman Baru Untuk Pencegahan COVID-19

29 June 2020, 08:00 WIB

Beijing Terbitkan Pedoman Baru Untuk Pencegahan COVID-19-Image-1

Beijing Terbitkan Pedoman Baru tentang Pencegahan COVID-19 - Image from : gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami

Beijing, Bolong.id - Ibukota Tiongkok telah mengeluarkan pedoman baru mengenai upaya pencegahan dan penanganan COVID-19, di mana meminta para penduduknya untuk terus memakai masker, menjaga jarak sosial dan sering mencuci tangan.

Pusat pengendalian dan pencegahan penyakit Beijing (北京市疾病预防控制中心) memerintahkan masyarakat Beijing untuk wajib menggunakan masker selama di rumah sakit, tempat wisata yang ramai pengunjung dan transportasi umum, melansir xinhuanet.com, Sabtu (27/6/2020). Pedoman tersebut menetapkan bahwa warga dengan infeksi pernapasan harus menghindari tempat-tempat umum dan jika terpaksa keluar, mereka harus mengenakan masker.

Orang-orang disarankan untuk sering mencuci tangan ketika mengolah daging mentah, unggas, atau produk laut, dan menjauhkan tangan yang tidak dicuci dari mulut, hidung, dan mata. Selain itu, anggota masyarakat diminta untuk bekerja sama dalam pemantauan kesehatan di kompleks perumahan, tempat kerja dan fasilitas publik lainnya.

Sejak 11 Juni 2020, ibukota Tiongkok telah mengalami peningkatan kembali kasus COVID-19 yang ditularkan secara lokal, mendorong pemerintah kota untuk memperketat kembali langkah-langkah pencegahan yang sebelumnya telah dilonggarkan.