Lama Baca 3 Menit

Turis Domestik Melonjak Setelah Hubei Beri Tiket Gratis ke Area Wisata

11 August 2020, 10:00 WIB

Turis Domestik Melonjak Setelah Hubei Beri Tiket Gratis ke Area Wisata-Image-1

Turis Domestik Melonjak Setelah Hubei Beri Tiket Gratis ke Area Wisata - gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami

Wuhan, Bolong.id - Puluhan ribu turis domestik membanjiri Provinsi Hubei di Tiongkok tengah pada hari Sabtu (8/8/2020), hari pertama kebijakan tiket masuk wisata gratis di provinsi itu diberlakukan. Di tempat-tempat wisata ikonik di Wuhan, kota di Tiongkok yang paling terpukul oleh wabah COVID-19 pada awal tahun 2020 ini, jumlah wisatawan terlihat tiga kali lipat dibandingkan periode sebelumnya.

Pada hari Sabtu (8/8/2020) yang merupakan hari pertama gratis masuknya area wisata, sebagian besar tempat wisata di Wuhan, ibu kota Provinsi Hubei, menyaksikan lonjakan dalam jumlah pengunjung.  Yellow Crane Tower, salah satu tempat paling indah di kota itu, menyambut lebih dari 12 ribu wisatawan dari pukul 08.30 hingga 17.00 waktu setempat. Sebelum adanya program ini, Yellow Crane Tower biasanya mengenakan biaya 70 yuan (sekitar Rp147 ribu) per pengunjung.

Zhang Wenbing (张文兵), wakil gubernur Hubei, mengumumkan pada hari Jumat (8/8/2020) bahwa sekitar 400 tempat wisata terbaik di provinsi itu akan menawarkan tiket masuk gratis kepada wisatawan domestik Tiongkok hingga akhir tahun 2020 sebagai "tanda terima kasih atas bantuan negara kepada Hubei selama wabah COVID-19".

Zhang juga menyampaikan bahwa pemerintah Hubei akan mengundang pekerja medis, pekerja komunitas lokal, dan relawan yang membantu provinsi tersebut selama pandemi untuk mengunjungi tempat-tempat wisata secara gratis, dilansir dari laman Global Times.

Untuk memastikan keamanan kesehatan masyarakat, lokasi wisata akan membatasi jumlah pengunjung hingga setengah dari kapasitas maksimum harian mereka. Reservasi daring harus dilakukan terlebih dahulu dan pengunjung harus menjalani pemeriksaan suhu tubuh sebelum masuk.

Provinsi Hubei, provinsi pertama yang melaporkan wabah COVID-19 di Tiongkok, menjadi fokus perhatian negara itu sejak Januari 2020. Pada bulan Juni 2020, Kota Wuhan sudah tidak mendaftarkan kasus COVID-19 baru setelah pengujian massal terhadap sekitar 10 juta warganya. Sejauh ini, sebesar 94,5% tempat wisata A-level di Hubei sudah dibuka kembali untuk umum. (*)