Lama Baca 2 Menit

Bagaimana Asal Mula Hari Raya Idul Fitri?

23 May 2020, 21:46 WIB

Bagaimana Asal Mula Hari Raya Idul Fitri?-Image-1

Orang bersalaman - Image from Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.

Hari Raya Idul Fitri pertama kalinya dirayakan oleh umat Islam pada tahun ke-2 Hijriah, tahun pertama puasa ibadah Ramadan dilakukan. Perayaan ini pertama kali dilakukan ketika umat Islam memenangkan dua hal. Pertama, setalah menyelesaikan satu bulan puasa Ramadan dan setelah pasukan tentara Islam memenangkan Perang Badar. Pada perang itu tentara Islam yang hanya berjumlah 300 orang menang melawan 1000 orang pasukan tentara kaum kafir Quraisy. 

Pada saat itu juga muncul ungkapan “Minal Aidin wal Faizin” yang artinya adalah “semoga kita termasuk orang-orang yang mendapat kemenangan”. Ucapan ini merujuk pada kemenangan umat Islam pada Perang Badar, juga memuat harapan agar umat Islam pada Hari Raya Idul Fitri juga merasakan kemenangan Perang Badar. 

Setelah lebih dari 1400 tahun evolusi, Hari Raya Idul Fitri telah menjadi budaya untuk semua kelompok etnis di dunia yang beragama Islam. Umat Islam di Tiongkok dari berbagai etnis minoritas seperti etnis Uyghur, Hui, Kazak, Tajik, Baoan, dll akan akan pergi ke masjid untuk beribadah, mendengarkan khotbah, mengunjungi kerabat dan teman, dan bertukar salam yang dalam bahasa Mandarin disebut (色俩目 Sèliǎmù).  

Sumber: Wannianli.tianqi.com, islami.co