Lama Baca 3 Menit

Apa Sih Benefit Tiongkok dalam Teknologi 5G?

19 August 2020, 16:51 WIB

Apa Sih Benefit Tiongkok dalam Teknologi 5G?-Image-1

Teknologi 5G Tiongkok -  Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.

Tiongkok, Bolong.id – Dilansir dari Sina News, teknologi 5G memang sedang gencar-gencarnya dirancang dan dipromosikan Tiongkok. Lalu, sebenarnya bagaimana kemajuan pembangunan jaringan 5G?  Dan apa prospeknya di masa depan?

Xin Guobin (辛国斌), Wakil Menteri Kementerian Perindustrian dan Teknologi Informasi Tiongkok (工业和信息化部), dan Hu Jianbo (胡坚波), Kepala Insinyur dari Akademi Teknologi Informasi dan Komunikasi Tiongkok (中国信息通信研究院) menanggapi hal ini.

Kemajuan pembangunan stasiun 5G Tiongkok saat ini telah melampaui ekspektasi, dan jumlah kumulatif koneksi terminalnya mencapai 88 juta pada akhir Juli.

Langkah Tiongkok selanjutnya adalah mempromosikan aplikasi dengan konstruksi inovatif 5G di 7 bidang, termasuk perawatan kesehatan cerdas, jaringan pribadi perusahaan virtual, jaringan cerdas, jaringan kendaraan kolaboratif, serta mempromosikan lebih banyak aplikasi industri 5G lainnya.

Saat ini, keuntungan yang dimiliki Tiongkok dalam penelitian dan pengembangan 5G adalah keunggulan pasar. Kini, Tiongkok memimpin dunia dalam hal e-payment dan e-commerce. Di masa depan, seiring berkembangnya teknologi 5G dari internet konsumen ke internet industri, akan banyak inovasi model bisnis Tiongkok di internet konsumen yang dapat digunakan untuk referensi di internet industri.

Apa Sih Benefit Tiongkok dalam Teknologi 5G?-Image-2

Robot 5G Artificial Intelligence Tiongkok -  Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.

Kedua, keuntungan kebijakan. Investasi awal dalam pembangunan infrastruktur 5G sangat besar. Dari tingkat pusat hingga local di Tiongkok, semua orang menaruh perhatian besar pada konstruksi 5G. Selain itu, subsidi terkait juga diberikan untuk pembangunan stasiun dan konsumsi listrik 5G.

Ketiga, keuntungan teknis. Tiongkok mempertahankan posisi terdepan dalam ponsel 5G, sistem 5G, dan kecerdasan buatan (artificial intelligence). 

Meski tampaknya perkembangan 5G Tiongkok lancar-lancar saja, namun kenyataannya tidak demikian. Hu Jianbo (胡坚波) juga menyampaikan, dari perspektif perkembangan 5G di masa depan, Tiongkok masih menghadapi banyak tantangan, seperti jaringan yang tidak memadai, dan kebutuhan untuk lebih memperluas jangkauan jaringan dan kedalaman cakupan. 

Apa Sih Benefit Tiongkok dalam Teknologi 5G?-Image-3

Teknologi 5G Ponsel Huawei - Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.

Pengembangan pan-terminal 5G perlu lebih diperkuat, seperti VR, AR atau perangkat wearable, yang sangat membantu untuk meningkatkan perkembangan 5G. Sedangkan untuk industri vertikal, seperti pengembangan modul 5G, perlu dilakukan peningkatan upaya penelitian dan pengembangan untuk mengurangi biaya modul, sehingga 5G dapat digunakan secara luas di berbagai industri internet. (*)