Lama Baca 2 Menit

Turis China Daratan ke Taiwan Tanpa Uji COVID

01 February 2023, 21:43 WIB

Turis China Daratan ke Taiwan Tanpa Uji COVID-Image-1

Beijing, Bolong.id - Turis Tiongkok Daratan ke Taiwan tanpa tes asam nukleat COVID-19 mulai 7 Februari 2023.

Dilansir dari medcom.id (01/02/2023) itu diumumkan Wang Bisheng, komandan Pusat Komando Epidemi Pusat Taiwan.

Wang Bisheng mengatakan bahwa penumpang yang berangkat dari Tiongkok daratan dan transit di Hong Kong dan Makau juga tidak perlu tes asam nukleat.

Untuk penumpang bergejala COVID-19 dalam 14 hari terakhir, Wang Bisheng mengatakan bahwa bandara selalu menyiapkan pemeriksaan suhu tubuh.

Para penumpang dihimbau membeli alat tersebut dan menguji diri sendiri.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Tiongkok baru-baru ini menyatakan bahwa hasil pengawasan menunjukkan bahwa strain epidemi saat ini adalah BA.5.2 dan BF.7, dan tidak ada strain mutan baru yang ditemukan. Dilaporkan bahwa risiko galur mutan ini relatif rendah.

Sementara itu, otoritas Tiongkok daratan merilis informasi bahwa 775 penumpang menggunakan layanan rute feri provinsi Fujian-Kinmen dan Kepulauan Matsu selama liburan Tahun Baru Imlek.

Feri yang menghubungkan pantai timur Tiongkok ke pulau Taiwan kembali beroperasi pada 7 Januari setelah ditangguhkan selama hampir tiga tahun di tengah wabah.

Fujian Maritime Safety Administration (FMSA) mengatakan bahwa dibandingkan dengan tahun lalu, akan ada peningkatan yang signifikan baik penumpang maupun kargo selama musim kepulangan Festival Musim Semi tahun 2023.(*)

Informasi Seputar Tiongkok