Lama Baca 2 Menit

Naik Pesawat China Southern Kini Bisa Buka Internet

08 August 2023, 11:15 WIB

Naik Pesawat China Southern Kini Bisa Buka Internet-Image-1
Sebuah maskapai penerbangan China telah meningkatkan layanan internetnya untuk memberikan akses kepada penumpang saat terbang di ketinggian di bawah 3.000 meter. / CSA

Beijing, Bolong.Id - China Southern Airlines (CSA) kini membolehkan penumpang membuka HP saat terbang di ketinggian di bawah 3.000 meter. Bahkan disediakan wifi di pesawat. Demikian laporan China News Service (CNS) pada hari Sabtu.

Dilansir dari CGTN, Minggu (06/08/2023) dengan begitu penumpang dapat menggunakan ponsel dan perangkat elektronik portabel lainnya untuk mengakses internet dari lepas landas hingga mendarat, kata pihak CNS.

China Southern Airlines selama ini biasa menyediakan layanan internet saat pesawat berada di ketinggian lebih dari 3.000 meter. Namun layanan tersebut tidak bisa dinikmati saat pesawat lepas landas atau mendarat dan saat penumpang memiliki kebutuhan akses internet yang tinggi.

Maskapai ini telah meningkatkan layanan udara-ke-daratnya pada 21 pesawat berbadan lebar pada hari Jumat dan telah menguji internet.

CNS mengatakan pengalaman berinternet itu bagus, tetapi tidak disebutkan apakah ada biayanya, apakah itu tergantung pada panjang perjalanan atau rute dan kecepatan unduh yang diharapkan penumpang.(*)