Lama Baca 1 Menit

Konferensi 4 Dekade Layanan Hotline China

28 October 2023, 11:43 WIB

Konferensi 4 Dekade Layanan Hotline China-Image-1
Ilsutrasi

Shenyang, Bolong.id - Konferensi peringatan 40 tahun layanan hotline Tiongkok digelar Selasa di Shenyang, Provinsi Liaoning.

Dilansir dari 人民网 Kamis (26/10/23), para peserta acara memuji layanan hotline pemerintah selama 40 tahun terakhir. Menurut mereka, hotline tersebut memberikan layanan yang nyaman dan efisien kepada masyarakat.

Laporan mengenai perkembangan hotline layanan pemerintah selama 40 tahun, yang dirilis pada konferensi tersebut, menyoroti kemajuan berkelanjutan yang dicapai selama empat dekade terakhir.

Hotline ini secara bertahap telah merealisasikan standardisasi dan mengalami kemajuan menuju pengembangan digital dan cerdas, menurut laporan yang disusun oleh China Economic Information Service dan Center for Digital Governance dari Sun Yat-sen University.

Lebih dari 500 orang dari departemen pemerintah terkait, pakar dan cendekiawan dari dalam dan luar negeri, serta perwakilan dari media dan perusahaan menghadiri acara tersebut. (*)

Informasi Seputar Tiongkok