Lama Baca 2 Menit

Gaya Sun Tzu 24: Bergerak Cepat Bagai Angin

22 December 2022, 15:21 WIB

Gaya Sun Tzu 24: Bergerak Cepat Bagai Angin-Image-1
Sun Tzu - Internet

Beijing, Bolong.ID - Perang tidak selalu soal angkat senjata. Tapi, strategi yang utama, kata mantan panglima perang Tiongkok, Sun Tzu.

Dilansir dari Suara.com, Sun Tzu mengajarkan cara memenangkan perang bahkan tanpa mengangkat senjata.

Cara tersebut terungkap dalam buku "The Art of War" diterjemahkan oleh Samuel B. Griffith. Buku itu berisi kata-kata dari Sun Tzu yang tidak boleh diremehkan.

Mao Tsu-Tung, pendiri negara Republik Rakyat Tiongkok mengungkapkan bahwa kata-kata Sun Tzu berpengaruh pada strategi Tiongkok yang secara sukses menghancurkan Jepang.

Dikutip dari merdeka.com berikut salah satu quotes ala Sun Tzu :

"Bergeraklah dengan cepat seperti angin. Dan berbentuklah seperti kayu. Menyerang seperti api dan diamlah seperti gunung." – Sun Tzu

Terdapat dua bagian yang penting dalam buku ini. Bagian pertama, menjelaskan pemikiran Sun Tzu terutama membedah "Seni Berperang".

Bagian penting yang kedua, Sun Tzu akan mengajarkan berbagai hal yang harus dilakukan untuk memperoleh kemenangan. 

Misalnya memperhatikan faktor moral, intelektual, situasional hingga menjinakkan musuh tanpa pembantaian dan penghancuran.(*)

Informasi Seputar Tiongkok