Lama Baca 3 Menit

Jaman Dulu Tidak Ada Toilet di Kota Terlarang Lho !

29 May 2021, 07:30 WIB

Jaman Dulu Tidak Ada Toilet di Kota Terlarang Lho !-Image-1

Kota Terlarang - Image from https://touaregadventure.com/ 

Jakarta, Bolong.id - Jika berkunjung ke tempat-tempat wisata terkemuka, seringkali kita berpikir pasti tempat wisata tersebut sudah dilengkapi fasilitas yang baik. Apalagi Kota Terlarang, istana megah kediaman kaisar Tiongkok terdahulu yang dikunjungi jutaan turis tiap tahunnya. Namun, tahukah Anda jika di kompleks istana ini dulu tidak dibangun toilet? Ingin tahu ceritanya? Simak ceritanya berikut ini!

Dilansir dari Toutiao.com, toilet tidak dibangun di Kota Terlarang karena belum adanya teknologi canggih untuk membangun toilet yang layak di zaman itu. Akan tetapi, mengingat jumlah keluarga kerajaan dan pelayannya yang tinggal di kompleks istana itu bahkan bisa mencapai 10.000 orang di Dinasti Qing, diperlukan solusi khusus untuk menangani masalah buang air ini.

Di zaman itu, ada sebuah ruangan "kamar bersih" dilengkapi pispot yang digunakan seperti toilet. Untuk wanita dan pelayanan istana, kamar bersih ini ditempatkan di sudut terpencil di istana. Sedangkan untuk keluarga kerajaan utama, dibangun kamar bersih terpisah pribadi yang lebih nyaman.

Sebagai contohnya, Ibu Suri Cixi memiliki fasilitas kamar bersih yang istimewa. Pispot yang ia miliki sangat nyaman dan ditempatkan di bawah sofa. Ketika pergi ke toilet, Ibu Suri akan membawa dupa untuk memblokir bau dan tiga pelayan akan mendampinginya untuk merespon permintaan Ibu Suri. Seorang pelayan pun kemudian akan mengeluarkan pispot Ibu Suri untuk dibersihkan dan dikembalikan ke istana.

Sementara itu, jika Anda adalah seorang pelayan istana, tentu ada harus membersihkan sendiri pispot Anda setelah selesai digunakan. Namun, di kala itu, karena jumlah orang yang sangat banyak dan banyak yang tidak membersihkan pispot setelah ke toilet, kamar bersih pelayan seringkali sangat kotor dan bau. Akan tetapi, karena sangat jauh dari istana kerajaan, situasi ini dianggap tidak begitu penting.

Setelah Republik Rakyat Tiongkok berdiri, semua kamar bersih dan pispotnya sudah dibersihkan dan dirawat. Dewasa ini, Kota Terlarang pun sudah dilengkapi fasilitas modern dan bahkan pertokoan serta dijaga ketat perawatan dan kebersihannya. (*)


Informasi Seputar Tiongkok