Lama Baca 2 Menit

China Ajukan Proposal Tentang Hubungan dengan ASEAN

08 June 2021, 10:39 WIB



China Ajukan Proposal Tentang Hubungan dengan ASEAN-Image-1

Pertemuan khusus Menlu ASEAN-China di Chongqing - Image from CGTN

Bolong.id - Anggota Dewan Negara dan Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi memimpin pertemuan khusus para Menteri Luar Negeri ASEAN-Tiongkok di kota Chongqing pada Senin, 7 Juni 2021.

Dilansir dari CGTN pada Selasa(8/6/2021), Wang Yi mengajukan proposal enam poin untuk mempromosikan kerja sama regional di Asia Timur yaitu, memperdalam kerja sama dalam memerangi pandemi COVID-19, mendorong pemulihan ekonomi, meningkatkan hubungan, bekerja menuju kesimpulan awal Kode Etik di Laut Cina Selatan, menjunjung tinggi multilateralisme, dan bersama-sama memajukan nilai-nilai Asia.

Dikutip dari AF, walau kerap terlibat sengketa wilayah, nyatanya Tiongkok terus membangun pengaruh dengan 10 negara ASEAN. Baru-baru ini, 16 pesawat militer Tiongkok bahkan melintasi wilayah udara Malaysia dan sempat menimbulkan ketegangan.

Filipina juga telah berulang klai mengeluhkan keberadaan kapal-kapal militer Tiongkok yang berlabuh di beberapa titik yang diklaim sebagai wilayah Filipina.

"Selama tiga dekade terakhir, kerjasama Tiongkok-ASEAN telah berkembang pesat, menjadi contoh kerja sama paling sukses dan dinamis di kawasan Asia-Pasifik," ungkap juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Wang Wenbin. (*)

Informasi Seputar Tiongkok