Bingfen - Image from Cookidoo
Bolong.id - Makanan Tiongkok selalu menarik banyak orang. Orang-orang dari negara lain selalu ingin bepergian ke Tiongkok, begitu juga penduduk lokalnya, juga akan mengunjungi banyak kota dan ingin mencoba makanan di kota lain. Sichuan adalah kota yang menjanjikan bagi banyak orang.
Dilansir dari宇宇美食日记, banyak orang akan mengatakan bahwa ada banyak makanan ringan Sichuan memiliki rasa yang unik. Berikut ini adalah 4 jajanan khas yang tidak boleh dilewatkan saat berkunjung ke Sichuan!
1. Kue Putih 白糕
Kue Putih - Image from 宇宇美食日记
Makanan ini ada di banyak tempat, namanya kue putih, terbuat dari beras ketan, cara penyajiannya tidak sederhana, tapi rasanya yang enak membuat banyak orang mengapresiasi makanan ini.
2. You Cha Mian 油茶面
You Cha Mian - Image from 小高姐的
You Cha Mian namanya tidak terlalu populer, tapi rasanya sangat enak dan membuat banyak orang menyukainya. Orang yang baru pertama kali ke Sichuan jarang yang tahu ada makanan ini. You Cha Mian rasanya enak, dan ada beberapa lauk di dalamnya, yang menarik untuk dicicipi.
3. Bingfen atau Es Jeli 冰粉
Bingfen - Image from FRICE
Bingfen adalah makanan penutup khas Sichuan. Ia disajikan sebagai semangkuk jeli transparan yang terbuat dari biji tanaman Nicandra physalodes, bersama dengan topping seperti serpihan haw dan wolfberry. Biasanya dijual di musim panas sebagai makanan jalanan.
4. Ye Er Ba 叶儿粑
Ye Er Ba - Image from Internet. Segala keluhan mengenai hak cipta dapat menghubungi kami
Ye Er Ba adalah jajanan dimasak dengan daun pisang atau bamboo, terbuat dari beras ketan dengan isian daging dan sawi cincang. (*)
Informasi Seputar Tiongkok
Advertisement