Lama Baca 2 Menit

Kotak Hitam MU 5735 Ditemukan, Diyakini Merekam Suara Kokpit

26 March 2022, 08:32 WIB

Kotak Hitam MU 5735 Ditemukan, Diyakini Merekam Suara Kokpit-Image-1

Saat penemuan kotak hitam - Image from People.cn

Beijing, Bolong.id - Kotak hitam yang ditemukan dari pesawat penumpang China Eastern Airlines yang menabrak gunung di Guangxi pada Senin (21/3/22) lalu diyakini berisi rekaman suara kokpit. Hal ini disampaikan oleh otoritas penerbangan Tiongkok dalam konferensi pers pada Rabu (23/2/22) malam lalu.

Dilansir dari 网易首页 pada Kamis (24/03/22), Zhu Tao, kepala kantor keselamatan penerbangan Administrasi Penerbangan Sipil Tiongkok menerangkan bahwa meski bagian luar kotak hitam telah rusak parah, unit penyimpanan datanya relatif lengkap meskipun ada beberapa kerusakan. Kotak hitam itu pun kini sedang dikirim ke Beijing untuk proses decoding.

Seperti yang diketahui, pesawat yang membawa 132 orang itu jatuh di Kabupaten Tengxian di kota Wuzhou, Daerah Otonomi Guangxi Zhuang, Tiongkok selatan. Tidak ada korban selamat yang ditemukan sejauh ini.

Zhu pun menyebutkan, mengunduh dan mendekode data akan memakan waktu. Prosesnya bahkan dapat lebih lama lagi jika unit penyimpanan internal rusak. Namun, ia menekankan bahwa penyelidik akan terus mencari perekam data penerbangan atau kotak hitam lainnya untuk memberikan gambaran yang lebih lengkap tentang apa yang menyebabkan kecelakaan itu. (*)


Informasi Seputar Tiongkok