Lama Baca 2 Menit

Penerbangan Domestik Tiongkok Akan Pulih September Mendatang

29 August 2020, 15:25 WIB

Penerbangan Domestik Tiongkok Akan Pulih September Mendatang-Image-1

Air China, Salah Satu Maskapai Penerbangan Tiongkok - Gambar diambil dari internet, segala keluhan mengenai hak cipta, dapat menghubungi kami.

Tiongkok, Bolong.id – Dilansir BBC News, penerbangan di Tiongkok akan pulih sepenuhnya pada awal September mendatang menurut perusahaan data perjalanan global. 

Kini, jumlah perjalanan penerbangan meningkat secara bertahap di Tiongkok setelah sebagian besar tidak beroperasi pada Februari lalu imbas COVID-19. 

Kedatangan pesawat domestik Agustus ini di bandara Tiongkok mencapai 86% dibandingkan level pada 2019 lalu, menurut ForwardKeys. 

Prediksi ForwardKeys ini  merupakan secercah harapan bagi beberapa industri penerbangan Tiongkok yang mengalami PHK massal dan kerugian. 

Banyak maskapai penerbangan Tiongkok telah meluncurkan diskon untuk menarik kembali penumpang dengan beberapa promosi  yang ditargetkan untuk mahasiswa. Misalnya saja perjalanan ke Sanya dan Hainan yang menjadi hotspot liburan baru Tiongkok. Terlebih setelah adanya kebijakan bebas bea. 

Adanya diskon penerbangan besar-besaran di Tiongkok membawa keuntungan bagi negara ini. Pasalnya, dengan memiliki kawasan wisata domestik di daerah pedalaman, pasar wisata domestik Tiongkok menguat. Hal ini dapat membantu operator Tiongkok mengurangi dampak apa pun. 

Meski perjalanan udara domestik kian pulih, namun penerbangan internasional diperkirakan tidak akan pulih sepenuhnya. 

Asosiasi Transportasi Udara Internasional, sebuah grup industri global, telah memperingatkan jumlah penumpang global tidak akan kembali ke level sebelum virus COVID-19 hingga 2024 mendatang, setahun lebih lambat dari yang diproyeksikan sebelumnya. (*)