Lama Baca 2 Menit

Dirilis, Jadwal Shenzhou-15 Kembali ke Bumi

13 March 2023, 12:33 WIB

Dirilis, Jadwal Shenzhou-15 Kembali ke Bumi-Image-1
Gambar layar ini diambil di Pusat Kontrol Dirgantara Beijing pada 9 Februari 2023 menunjukkan taikonaut Shenzhou XV Fei Junlong (kanan) dan Zhang Lu (kiri) bersiap untuk keluar dari modul lab stasiun luar angkasa Wentian. - China Daily

Beijing, Bolong.id - Awak Shenzhou-15 kini  ditempatkan di stasiun ruang angkasa Tiangong, Dijadwalkan  kembali ke bumi, Juni 2023.

Dilansir dari China Daily (12/03/2023) Badan Antariksa Tiongkok mengatakan dalam rilis, bahwa kondisi kini astronot dalam kondisi baik.

Satelit kargo robotik Tianzhou 6 dan pesawat ruang angkasa Shenzhou-16 dan Shenzho-17 dijadwalkan berlabuh dengan Tiangong tahun ini.

Tianzhou 6 telah tiba di Pusat Peluncuran Luar Angkasa Wenchang di provinsi Hainan untuk menjalani pemeriksaan pra-peluncuran untuk jadwal penerbangannya pada bulan Mei. 

Para kru untuk misi Shenzhou-16 dan Shenzhou-17 sedang berlatih untuk perjalanan mereka yang akan datang.

Selain itu, percobaan pertama yang diusulkan oleh ilmuwan asing dan dipilih bersama oleh badan Tiongkok dan Kantor Urusan Luar Angkasa PBB akan mulai diangkut ke stasiun Tiangong, menurut rilis tersebut.

Anggota kru Shenzhou-15 — Mayor Jenderal Fei Junlong, komandan misi, Kolonel Senior Deng Qingming dan Kolonel Senior Zhang Lu — tiba di stasiun luar angkasa Tiongkok pada 30 November. Saat ini, para astronot telah tinggal di dalam stasiun luar angkasa selama 102 hari.

Mereka telah melakukan dua perjalanan ruang angkasa untuk memasang peralatan di luar stasiun dan telah memasang peralatan misi serta melakukan eksperimen ilmiah dan demonstrasi teknologi.

Badan itu juga mengatakan para ilmuwan dan insinyur telah merencanakan pendaratan berawak di bulan, tujuan terbesar yang ingin dicapai industri luar angkasa Tiongkok pada akhir dekade ini.(*)

Informasi Seputar Tiongkok