Lama Baca 2 Menit

Satu Tewas Akibat Panas, Ribuan Korban Hujan Lebat di China

07 July 2023, 22:01 WIB

Satu Tewas Akibat Panas, Ribuan Korban Hujan Lebat di China-Image-1
Warga Tiongkok

Beijing, Bolong.id - Seorang tewas akibat suhu panas dan setidaknya 114.600 korban akibat hujan lebat di wilayah tengah dan selatan Tiongkok. Dua bencana itu ironis.

Dilansir dari 人民网 Kamis (06/07/23), pemandu wisata Istana Musim Panas meninggal kemarin akibat sengatan panas, meski mendapat perawatan darurat, menurut pihak berwenang di Beijng.

Beijing adalah salah satu daerah yang terkena dampak selama beberapa hari terakhir oleh kenaikan suhu yang bersejarah, dan mengeluarkan peringatan merah dan meminta penduduk untuk menghindari kegiatan di luar ruangan yang tidak perlu.

Hujan lebat dan kehancurannya menyebabkan lebih dari 5.600 orang dipindahkan, 1.795 rumah hancur, 80 jalan rusak dan kerugian ekonomi lebih dari 120 juta yuan (16,6 juta dolar) di daerah pedesaan di provinsi Shaanxi.

Hunan melaporkan situasi serupa, dengan lebih dari 109.000 korban dan kerugian material sebesar 575 juta yuan (hampir 79,5 juta dolar).

Puluhan sungai meluap, tanah longsor, dan bencana geologis lainnya berdampak pada kehidupan sosial ekonomi di tempat-tempat ini dan lainnya, seperti kotamadya Chongqing.

Tiongkok dikepung panas ekstrem di utara dan hujan deras di tengah-selatan sejak bulan lalu.

Hari ini, otoritas meteorologi memperingatkan badai yang terus-menerus disertai banjir dan tanah longsor di Shandong, Jiangsu, Sichuan, Guizhou, dan tujuh provinsi lainnya. (*)


Informasi Seputar Tiongkok