Lama Baca 2 Menit

Ahli: China Harus Tetapkan Aturan Impor Cegah COVID-19

24 November 2020, 10:24 WIB

Ahli: China Harus Tetapkan Aturan Impor Cegah COVID-19-Image-1

Frozen food - Image from medkomtek.com

Beijing, Bolong.id- Sistem pemutus COVID-19 harus ditetapkan pemerintah Tiongkok untuk impor makanan beku, ata Zhang Boli, anggota Akademi Teknik Tiongkok. Makanan beku impor rentan terkontaminasi virus corona, apalagi di musim dingin sekarang, kata Zhang di Harian Tianjin pada hari Senin (23/11).

Mekanisme pemutus masuknya COVID-19 lewat barang impor harus segera ditetapkan, sehingga jika ditemukan barang Impor yang terdeteksi virus, negaranya akan di tangguhkan untuk impor ke wilayah Tiongkok selama dua bulan. Dilansir dari Xinhuanet pada Senin (23/11/2020).

Dalam konferensi yang disiarkan televisi pada hari Minggu, Ma Xiaowei, kepala Komisi Kesehatan Nasional, mendesak otoritas kesehatan di seluruh daratan Tiongkok untuk memperketat dan menerapkan langkah-langkah untuk mencegah impor virus corona, termasuk memperluas pengujian tes untuk virus, dan mengintensifkan tindakan pencegahan dan pengendalian virus pada keduanya. (*)