Lama Baca 2 Menit

Cek Resep Ayam Dadu Masak Cabai Kering Khas Sichuan Disini...

10 July 2022, 11:38 WIB

Cek Resep Ayam Dadu Masak Cabai Kering Khas Sichuan Disini...-Image-1

Ayam bumbu cabai - Image from images.chinahighlights.com


Beijing, Bolong.id - Ayam potong dadu masak cabai kering merupakan salah satu masakan khas Kota Sichuan, Tiongkok. 

Menu ini bercita rasa pedas, hasil dari banyaknya cabai yang digunakan dalam hidangan.

Dilansir dari China Higlights, berikut resep dan cara memasak ayam dadu masak cabai kering khas Sichuan.

Bahan dan Bumbu

- 400-500 gram dada ayam

- 20 gram cabai merah kering

- 100 gram minyak goreng

- 1 butir telur

- 1 sdm kecap asin

- 1 sdm arak masak

- 2 sdt tepung maizena

- 1 sdt gula pasir

-  daun bawang secukupnya

- jahe secukupnya

- 10 gram bawang putih

Persiapan masak: 

1.  Bersihkan dada ayam dan potong kotak kecil menyerupai dadu. 

2. Campurkan satu sendok makan kecap asin, satu sendok makan arak masak, putih telur, dan satu sendok teh tepung maizena, lalu rendam ayam dadu di dalam campuran bumbu selama kurang lebih 15 menit.

3. Bersihkan cabai merah kering dan potong kecil-kecil, bersihkan bawang hijau lalu potong, kupas dan iris jahe serta bawang putih.

Cara masak:

1. Panaskan minyak goreng di wajan dengan api besar, tambahkan ayam dadu yang telah dibumbui, goreng hingga keemasan, lalu tiriskan. 

2. Sisakan sedikit minyak goreng di wajan, tumis cabai kering dengan api besar selama 30 detik agar bumbunya meresap.

3. Masukkan ayam dadu yang sudah digoreng, tumis hingga cabai kering berwarna merah tua.

4. Tambahkan bawang hijau cincang dan tumis selama beberapa detik. 

Hidangan siap disajikan. (*)