Lama Baca 2 Menit

China Jadi Negara Pertama yang Ratifikasi Persetujuan RCEP

23 March 2021, 13:20 WIB

China Jadi Negara Pertama yang Ratifikasi Persetujuan RCEP-Image-1

Bendera China - Image from Getty Images/iStockphoto/Li Jingwang

Beijing, Bolong.id - Tiongkok telah menyelesaikan persetujuan Regional Comprehensive Economic Partnership Agreement, yaitu Perjanjian RCEP, dan telah menjadi negara pertama yang meratifikasi perjanjian tersebut.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Departemen Internasional Kementerian Perdagangan kemarin, Senin (22/3/2021).

Selain itu, Thailand juga telah meratifikasi perjanjian tersebut. Dilansir dari CCTV pada Senin (22/3/2021), semua negara anggota RCEP telah menyatakan bahwa mereka akan meratifikasi perjanjian tersebut sebelum akhir tahun ini dan mempromosikan perjanjian tersebut untuk mulai berlaku pada 1 Januari tahun depan.

RCEP adalah zona perdagangan bebas super besar yang memimpin dunia dalam berbagai indikator. Ke-15 negara anggota memiliki jumlah penduduk 2,27 miliar, PDB 26 triliun dolar AS, dan total nilai ekspor 5,2 triliun dolar AS, masing-masing menyumbang sekitar 30% dari total secara global.